PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA MELALUI METODE PERMAINAN KLIPING GAMBAR PADA ANAK KELOMPOK B DI TK ABA TOBAYAN SENDANGREJO MINGGIR SLEMAN

Yanche Putri Harya, Dita Mahardike (2014) PENINGKATAN KETERAMPILAN BERBICARA MELALUI METODE PERMAINAN KLIPING GAMBAR PADA ANAK KELOMPOK B DI TK ABA TOBAYAN SENDANGREJO MINGGIR SLEMAN. S1 thesis, PG PAUD.

[img]
Preview
Text
SKRIPSI Yanche Putri Harya Dita Mahardike - NIM 09111244037.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan berbicara anak melalui metode permainan kliping gambar di TK ABA Tobayan Sendangrejo Minggir Sleman. Jenis penelitian ini yaitu Penelitian Tindakan Kelas (Classroom ActionResearch) yang dilakukan secara kolaborasi dengan guru selama dua siklus. Subjek penelitian ini ialah 20 anak yang terdiri dari 10 perempuan dan 10 laki-laki. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan instrumen observasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Indikator keberhasilan dalam penelitian ini apabila seluruh siswa memiliki keterampilan berbicara mencapai kriteria baik (76%-100%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa keterampilan berbicara meningkat melalui metode bermain. Hal ini dapat diketahui dari adanya rata-rata keterampilan berbicara anak pada Pra Tindakan sebesar 64,8%, pada Siklus I mencapai 73,2%, kemudian pada Siklus II mencapai 83,7%. Selisih peningkatan pada Pra Tindakan dan Siklus I mencapai 10,5%, kemudian selisih peningktan dari Siklus I sampai Siklus II mencapai 10,5%. Pembelajaran keterampilan berbicara menggunakan metode bermain dilakukan dengan cara mengkliping gambar seperti menggunting gambar, menempel gambar pada kertas karton. Setelah itu siswa menceritakan gambar dalam kliping di depan kelas. Kata Kunci: Keterampilan Berbicara, Metode Bermain, Anak Kelompok B

Item Type: Thesis (S1)
Additional Information: 09111244037
Uncontrolled Keywords: Keterampilan Berbicara, Metode Bermain, Anak Kelompok B
Subjects: Pendidikan > Pra Sekolah dan Sekolah Dasar > Pendidikan Guru PAUD
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > PGPAUD - Pendidikan Guru Anak Usia Dini
Depositing User: Admin PGPAUD FIP
Date Deposited: 19 Mar 2015 00:53
Last Modified: 29 Jan 2019 19:03
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13195

Actions (login required)

View Item View Item