HUBUNGAN INTERPERSONAL ANTAR SISWA DAN KEAKTIFAN BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK BANGUNAN SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA

Yusup, Yusup (2015) HUBUNGAN INTERPERSONAL ANTAR SISWA DAN KEAKTIFAN BELAJAR DENGAN PRESTASI BELAJAR SISWA PROGRAM KEAHLIAN TEKNIK BANGUNAN SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
8 YUSUP 10505241009.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: (1) seberapa baik hubungan interpersonal antar siswa program keahlian teknik bangunan kelas X SMK Negeri 3 Yogyakarta, (2) seberapa baik keaktifan belajar siswa pada mata pelajaran produktif program keahlian teknik bangunan kelas X SMK Negeri 3 Yogyakarta, (3) seberapa baik prestasi belajar pada mata pelajaran produktif program keahlian teknik bangunan kelas X SMK Negeri 3 Yogyakarta tahun ajaran 2013/2014, dan (4) korelasi hubungan interpersonal antar siswa dan keaktifan belajar dengan prestasi belajar pada mata pelajaran produktif di SMK Negeri 3 Yogyakarta jurusan Teknik Bangunan kelas x tahun ajaran 2013/2014. Penelitian ini merupakan penelitian Expost-facto dan merupakan penelitian assosiatif. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X program keahlian Teknik Bangunan di SMK Negeri 3 Yogyakarta sebanyak 108 siswa dengan jumlah sampel 84 responden. Penelitian ini menggunakan teknik proportionate random sampling. Data penelitian dikumpulkan melalui angket dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan analisis deskriptif variabel, korelasi product moment dan korelasi ganda dengan bantuan perangkat lunak SPSS 20 for windows. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) hubungan interpersonal antar siswa program keahlian teknik bangunan kelas X SMK Negeri 3 Yogyakarta berada pada kategori baik dengan ditunjukkan rerata sebesar 133,32, (2) keaktifan belajar siswa program keahlian teknik bangunan kelas X SMK Negeri 3 Yogyakarta berada pada kategori baik dengan ditunjukkan rerata sebesar 60,85, (3) nilai rapor rata-rata seluruh mata pelajaran produktif semester 2 diperoleh prestasi belajar siswa kelas X paket keahlian teknik Bangunan di SMK Negeri 3 Yogyakarta tahun pelajaran 2013/2014 berada dalam katagori cukup dengan ditunjukkan rerata sebesar 79,42, (4) hubungan interpersonal antar siswa dan keaktifan belajar siswa dengan prestasi belajar siswa kelas X program keahlian teknik bangunan SMK Negeri 3 Yogyakarta tahun ajaran 2013/2014 berkorelasi dan signifikan, koefisien korelasi rxy =0,390 > rtabel = 0,213, koefisien determinasi R2xy= 0,15 dan nilai probabilitas p =0,001<0,05, nilai Fhitung= 7,265 > Ftabel 3,105. Koefisien determinan 15% dan 85% sisanya dipengaruhi oleh variabel lain. Kata kunci: hubungan interpersonal antar siswa, mata pelajaran produktif, keaktifan belajar, dan prestasi belajar.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Sipil dan Perencanaan
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan
Depositing User: Admin Pendidikan Teknik Sipil dan Perencanaan FT
Date Deposited: 17 Mar 2015 04:01
Last Modified: 29 Jan 2019 19:03
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/13186

Actions (login required)

View Item View Item