Penggunaan Metode Jigsaw dengan Bantuan Media Pembelajaran untuk Meningkatkan Keterampilan Kerja Sama dan Hasil Belajar IPS di SMP N 1 Piyungan, Bantul

Rochaniningsih, Nuning Sri (2014) Penggunaan Metode Jigsaw dengan Bantuan Media Pembelajaran untuk Meningkatkan Keterampilan Kerja Sama dan Hasil Belajar IPS di SMP N 1 Piyungan, Bantul. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-nunung-sri-rochaniningsih- 12705259020.swf

Download (21B)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) meningkatkan keterampilan kerja sama, (2) meningkatkan hasil belajar IPS peserta didik kelas VIII F SMP N 1 Piyungan, Bantul setelah diterapkan metode Jigsaw dengan bantuan media pembelajaran. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang menggunakan desain Kemmis & Taggart di kelas VIII F SMP N 1 Piyungan, Bantul pada semester satu Tahun Ajaran 2013/2014. Jenis tindakan yang dilakukan adalah penerapan metode jigsaw dengan bantuan media pembelajaran. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan tes hasil belajar. Teknik observasi digunakan untuk merekam data tentang keterampilan kerja sama peserta didik, dan tes digunakan untuk mengukur tingkat pemahaman peserta didik terhadap materi pelajaran. Penelitian ini terlaksana dalam dua siklus. Siklus I peserta didik berdiskusi menggunakan metode Jigsaw dengan bantuan media gambar, dan pembagian kelompok asal berdasarkan prestasi akademik. Siklus II peserta didik berdiskusi menggunakan metode Jigsaw dengan bantuan media artikel bergambar, dan pembagian kelompok asal berdasarkan prestasi akademik dan keberagaman gender. Data keterampilan kerja sama dan hasil belajar peserta didik dianalisis dengan menggunakan teknik deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terjadi peningkatan keterampilan kerja sama peserta didik setelah diterapkan metode Jigsaw dengan bantuan media gambar dan artikel bergambar. Pada siklus I rata-rata keterampilan kerja sama peserta didik dengan kriteria baik 65%, meningkat menjadi 90% pada siklus II. (2) Terjadi peningkatan hasil belajar peserta didik setelah diterapkan metode Jigsaw dengan bantuan media gambar dan artikel bergambar. Sebelum tindakan rata-rata hasil belajar 73,6, meningkat menjadi 73,75 pada akhir siklus I, dan 84,75 pada akhir siklus II. Persentase ketuntasan hasil belajar peserta didik sebelum tindakan 35%, meningkat menjadi 50% pada akhir siklus I, dan menjadi 95% pada akhir siklus II. Dengan demikian penggunaan metode Jigsaw dengan bantuan media gambar dan artikel bergambar dapat meningkatkan keterampilan kerja sama dan hasil belajar IPS peserta didik.

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: metode Jigsaw, media pembelajaran, keterampilan kerja sama, hasil belajar IPS
Subjects: Ilmu Sosial > Pendidikan IPS
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Pendidikan IPS
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 12 Mar 2015 06:43
Last Modified: 09 May 2019 01:19
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/12679

Actions (login required)

View Item View Item