Pengembangan Multimedia Pembelajaran Matematika Pada Materi Bangun Ruang Sisi Datar untuk Siswa SMP Kelas VIII

Nugraha, Albertus Nur Cahya (2014) Pengembangan Multimedia Pembelajaran Matematika Pada Materi Bangun Ruang Sisi Datar untuk Siswa SMP Kelas VIII. S2 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
abstrak-albertus-nur-cahya-nugraha.pdf

Download (171kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: (1) menghasilkan produk multimedia pembelajaran matematika pada materi bangun ruang sisi datar untuk siswa SMP kelas VIII Semester II yang layak, dan (2) mendeskripsikan tingkat keefektifan penggunaan multimedia pembelajaran dan peningkatan ketuntasan belajar siswa dalam pencapaian tujuan kognitif pembelajaran matematika pada materi bangun ruang sisi datar setelah menggunakan multimedia pembelajaran. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D). Tahapan dalam penelitian ini terdiri dari: (1) tahap perencanaan, (2) tahap desain dan (3) tahap pengembangan. Proses validasi dilakukan oleh dua orang ahli materi dan dua orang ahli media. Subjek uji coba penelitian ini adalah 32 siswa kelas VIII SMP Stella Duce 2 Yogyakarta. Instrumen pengumpulan data berupa lembar angket dan tes. Lembar angket digunakan untuk menilai kelayakan produk dan tes digunakan untuk mengukur keefektifan dan peningkatan ketuntasan belajar siswa setelah menggunakan produk multimedia pembelajaran matematika. Hasil penelitian menunjukkan: (1) produk multimedia yang dihasilkan adalah multimedia pembelajaran matematika pada materi bangun ruang sisi datar, SK ke 5, KD ke 5.1, 5.2, dan 5.3 untuk siswa SMP kelas VIII pada semester 2/genap, produk multimedia yang dihasilkan layak sebagai media pembelajaran matematika materi bangun ruang sisi datar berdasarkan validasi oleh ahli materi pada Uji Alfa dengan hasil penilaian sangat baik, validasi oleh ahli media pada Uji Alfa dengan hasil penilaian sangat baik, dan penilaian oleh 32 orang siswa pada Uji Beta dengan hasil sangat baik; (2) produk multimedia pembelajaran matematika pada materi bangun ruang sisi datar efektif meningkatkan hasil belajar siswa dengan kriteria sedang dan meningkatkan ketuntasan belajar siswa setelah menggunakan produk multimedia pembelajaran matematika bangun ruang sisi datar dengan rerata pretes 4,96 dan postes diperoleh rerata 7,4. Pencapaian KKM siswa pada saat pretes dinyatakan tidak tuntas 100%, sedangkan pada saat postes dinyatakan tuntas 75%.

Item Type: Thesis (S2)
Subjects: Pendidikan > Teknologi Pendidikan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Teknologi Pembelajaran
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 04 Mar 2015 18:55
Last Modified: 08 May 2019 15:33
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/12438

Actions (login required)

View Item View Item