Peningkatan Keterampilan Menulis Berbahasa Inggris Siswa Kelas VIII Madrasah Tsanawiyah Rifa’iyah Manba’ul Anwar Wonosobo Menggunakan Media Video

Rahmawati, Elvi (2014) Peningkatan Keterampilan Menulis Berbahasa Inggris Siswa Kelas VIII Madrasah Tsanawiyah Rifa’iyah Manba’ul Anwar Wonosobo Menggunakan Media Video. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-elvi-rahmawati-10706251044.pdf
Restricted to Registered users only

Download (12MB)

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh keprihatinan pendiri yayasan Rifa’iyah Manba’ul Anwar yang melihat hasil belajar bahasa Inggris siswa terutama ketrampilan menulis yang rendah. Penelitian ini bertujuan meningkatkan keterampilan siswa dalam menulis teks berbahasa Inggris menggunakan video sebagai media. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan desain yang menggunakan model Kemmis & Taggart. Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, yang masing-masing siklus terdiri dari tiga tindakan. Setiap siklus meliputi empat tahapan kegiatan, yaitu: perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Data yang dikumpulkan adalah data kualitatif dan data kuantitatif. Data kualitatif didapatkan melalui observasi kelas, catatan lapangan, wawancara, perekaman dan dokumentasi. Data kuantitatif diambil dari nilai tulisan siswa pada setiap siklus. Analisis data dilaksanakan melalui reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil analisis data menyimpulkan adanya: (1) peningkatkan motivasi dan gairah siswa dalam belajar yang dapat dilihat dari kegigihan, semangat dan antusias siswa dalam mengerjakan tugas, menyaksikan video, dan tidak pernah ada siswa yang absen selama tindakan dilaksanakan, (2) peningkatan hasil belajar siswa yang dapat dilihat dari hasil tulisan dan nilai tulisan siswa dalam setiap siklus. Sebelum dilaksanakan tindakan, siswa hanya mampu menulis beberapa baris kalimat dengan kosakata dan tatabahasa yang kacau, sebagian besar siswa (72%) masih berada pada penilaian tingkat 2 (tahap permulaan menulis). Pada akhir siklus I, sebagian besar siswa (63%) berada pada penilaian tingkat 3 (tahap pengembangan tulisan). Pada akhir siklus II, 54% siswa sudah mampu berada pada penilaian tingkat 4 (tahap perluasan tulisan).

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: menulis , media video
Subjects: Bahasa dan Sastra > Bahasa dan Sastra Inggris
Pendidikan > Media Pendidikan
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Linguistik Terapan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 02 Feb 2015 02:42
Last Modified: 21 Nov 2022 02:54
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/12009

Actions (login required)

View Item View Item