Pengaruh Kebiasaan Membaca dan Penguasaan Kosakata terhadap Penguasaan Grammar Bahasa Inggris Siswa Kelas VIII SMP Se-Kecamatan Purbolinggo, Lampung

Meilina, Anita Puspa (2013) Pengaruh Kebiasaan Membaca dan Penguasaan Kosakata terhadap Penguasaan Grammar Bahasa Inggris Siswa Kelas VIII SMP Se-Kecamatan Purbolinggo, Lampung. S2 thesis, UNY.

[img] Text
tesis-anita-puspa-meilina-10706251001.swf

Download (8MB)

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah: adakah pengaruh kebiasaan membaca dan penguasaan kosakata terhadap penguasaan grammar bahasa Inggris siswa? Penelitian bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh kebiasaan membaca dan penguasaan kosakata terhadap penguasaan grammar bahasa Inggris siswa. Penelitian ini menggunakan metode ex-post facto. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII SMP se-Kecamatan Purbolinggo, Lampung yang berjumlah 542 siswa. Sampel sejumlah 236 siswa ditentukan menggunakan teknik disproportionate stratified random sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah non-tes dan tes. Teknik non-tes dipergunakan untuk mengumpulkan data tentang kebiasaan membaca. Teknik tes dipergunakan untuk mengumpulkan data tentang penguasaan kosakata dan grammar. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi sederhana dan regresi ganda. Temuan penelitian adalah sebagai berikut. (1) Terdapat pengaruh positif dan signifikan kebiasaan membaca terhadap penguasaan grammar bahasa Inggris dengan nilai F regresi (70.334) dengan p 0.000 < 0.05. (2) Terdapat pengaruh positif dan signifikan penguasaan kosakata terhadap penguasaan grammar bahasa Inggris dengan nilai F regresi (494.183) dengan p 0.000 < 0.05. (3) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara kebiasaan membaca dan penguasaan kosakata terhadap penguasaan grammar bahasa Inggris secara bersama-sama dengan nilai F regresi (258.192) dan signifikansi pada 0.000 (0.00%).

Item Type: Thesis (S2)
Uncontrolled Keywords: kebiasaan membaca, penguasaan kosakata, penguasaan grammar
Subjects: Bahasa dan Sastra > Bahasa dan Sastra Indonesia
Divisions: Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Linguistik Terapan
Depositing User: Perpustakaan Pascasarjana
Date Deposited: 07 May 2014 06:48
Last Modified: 08 May 2019 14:45
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/11022

Actions (login required)

View Item View Item