PENGARUH PARTISIPASI SISWA DALAM KEGIATAN EKSTRAKURIKULER TERHADAP KREATIVITAS DAN DISIPLIN SISWA KELAS XI DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA

Andreas Setya, Budi I (2014) PENGARUH PARTISIPASI SISWA DALAM KEGIATAN EKSTRAKURIKULER TERHADAP KREATIVITAS DAN DISIPLIN SISWA KELAS XI DI SMK NEGERI 3 YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK_Indonesia.pdf

Download (8kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : (1) Pengaruh partisipasi siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler terhadap kreativitas siswa kelas XI di SMK Negeri 3 Yogyakarta, (2) Pengaruh partisipasi siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler terhadap disiplin siswa kelas XI di SMK Negeri 3 Yogyakarta. Penelitian ini merupakan penelitian Ex-post Facto yang bersifat deskriptif korelasional dengan pendekatan kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI SMK Negeri 3 Yogyakarta sejumlah 109 siswa. Metode pengambilan data menggunakan metode dokumentasi, wawancara dan kuesioner. Validitas instrumen penelitian dilakukan melalui expert judgment dan analisis butir yang dihitung dengan rumus korelasi Product moment. Reliabilitas instrumen dihitung dengan menggunakan rumus Alpha Cronbrach. Uji persyaratan analisis meliputi uji normalitas & uji linearitas. Teknik analisis data yang dipakai untuk menguji hipotesis adalah dengan teknik analisis regresi sederhana dengan taraf signifikansi 5 %. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) Terdapat pengaruh positif dan siginifikan partisipasi siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler terhadap kreativitas siswa kelas XI di SMK Negeri 3 Yogyakarta. Hal ini ditunjukkan dengan koefisien r = 0,693, r hitung lebih besar dari r tabel (0,693 > 0,1865), koefisien determinan (r2) sebesar 0,480 atau sebesar 48 %, dan ditunjukan dengan persamaan Y = 34,261 + 0,814 X. Jadi dapat disimpulkan, bahwa partisipasi siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler memiliki pengaruh cukup berarti, yaitu 48 %; (2) Terdapat pengaruh positif dan siginifikan partisipasi siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler terhadap disiplin siswa kelas XI di SMK Negeri 3 Yogyakarta. Hal ini ditunjukkan dengan koefisien r = 0,503, r hitung lebih besar dari r tabel (0,503 > 0,1865), koefisien determinan (r2) sebesar 0,253 atau sebesar 25,3 %, dan ditunjukan dengan persamaan Y = 42,986 + 0,434 X. Jadi dapat disimpulkan, bahwa partisipasi siswa dalam kegiatan ekstrakurikuler memiliki pengaruh yang cukup berarti, yaitu 25,3%. Keywords : Partisipasi siswa dalam Kegiatan Ekstrakurikuler, Kreativitas, Disiplin

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektronika
Depositing User: pend elektronika ft
Date Deposited: 21 Jan 2014 04:38
Last Modified: 29 Jan 2019 18:48
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/10882

Actions (login required)

View Item View Item