RIAS KARAKTER TOKOH ARJUNA DALAM CERITA BHARATAYUDA PADA PERGELARAN TATA RIAS THE GLORY OF BHARATAYUDA

Fitri , Anitasari (2013) RIAS KARAKTER TOKOH ARJUNA DALAM CERITA BHARATAYUDA PADA PERGELARAN TATA RIAS THE GLORY OF BHARATAYUDA. D3 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Image
DSC_1825.jpg

Download (4MB) | Preview

Abstract

Pembuatan Proyek Akhir ini bertujuan untuk: 1) merancang kostum dan tata rias karakter tokoh Arjuna untuk pergelaran tata rias The Glory of Baratayud, 2) menata kostum dan mengaplikasikan tata rias karakter tokoh Arjuna untuk pergelaran tata rias The Glory of Baratayuda, 3) menyelenggarakan pergelaran tata rias yang menampilkan kostum dan tata rias karakter tokoh Arjuna dalam pergelaran tata rias The Glory of Bharatayuda. Metode yang digunakan untuk mencapai tujuan yaitu: 1) menentukan tema, mendalami alur cerita Bharatayuda, mengkaji tokoh Arjuna serta mencari sumber ide beserta pengembangannya sehingga dapat merancang kostum dan tata rias wajah karakter dengan menerapkan unsur dan prinsip disain, 2) Pemilihan alat, bahan, dan kosmetik, mendiagnosa wajah, melakukan latihan dan tes rias karakter serta melakukan tahapan evaluasi,3) menampilkan rias karakter tokoh Arjuna dalam pergelaran The Glory of Bharatayuda dengan beberapa tahap kegiatan yaitu, pembentukan panitia, kontrak kerja, pemilihan pemain, gladi kotor, gladi bersih dan penyelenggaraan pergelaran. Hasil Proyek Akhir yaitu: 1) tercipta rancangan kostum dan rias wajah karakter dengan menggunakan unsur garis lurus horizontal, vertikal, diagonal, lengkung serta prinsip disain keseimbangan dan tata rias wajah karakter beserta perlengkapan untuk tokoh Arjuna, 2) Terwujudnya kostum rompi, celana, plat draperi, sampur, dan aksesoris kepala serta rias wajah karakter dengan penggunaan base make up water proof berwarna coklat kemerahan, menggunakan warna dekoratif biru melambangkan ketenangan, emas melambangkan keagungan, merah melambangkan keberanian, hitam melambangkan ketegasan, menggunakan jambang, jenggot dan kumis palsu, dan penggunaan kostum dari bahan bungkus mie instan, 3) terselenggaranya pergelaran Proyek Akhir Tata Rias dan Kecantikan angkatan 2010 tanggal 13 Maret 2013 pukul 13.00-16.00 di Gedung Auditorium UNY dengna menampilkan tokoh Arjuna pada cerita Bharatayuda dalam pergelaran The Glory of Bharatayuda.

Item Type: Thesis (D3)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Diploma 3 (D3) > D3 Tata Rias dan Kecantikan
Depositing User: Users 1141 not found.
Date Deposited: 19 Jun 2013 00:48
Last Modified: 29 Jan 2019 02:54
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/10555

Actions (login required)

View Item View Item