HUBUNGAN ANTARA PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI DAN PENGETAHUAN KEWIRAUSAHAAN DENGAN MINAT WIRAUSAHA SISWA TEKNIK PEMESINAN DI SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN SLEMAN

Agus , Mulyadi (2013) HUBUNGAN ANTARA PELAKSANAAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI DAN PENGETAHUAN KEWIRAUSAHAAN DENGAN MINAT WIRAUSAHA SISWA TEKNIK PEMESINAN DI SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN SLEMAN. S1 thesis, UNY.

[img]
Preview
Text
JURNAL SKRIPSI.pdf

Download (30kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk : (1) mengetahui hubungan antara pelaksanaan praktik kerja industri dengan minat wirausaha siswakelas XII Program Studi Keahlian Teknik Pemesinan di SMK Muhammadiyah Prambanan, (2) mengetahui hubungan antara pengetahuan kewirausahaan dengan minat wirausaha siswakelas XII Program Studi Keahlian Teknik Pemesinan di SMK Muhammadiyah Prambanan, (3)mengetahui hubungan antara pelaksanaan praktik kerja industri dan pengetahuan kewirausahaan dengan minat wirausaha siswakelas XII Program Studi Keahlian Teknik Pemesinan di SMK Muhammadiyah Prambanan. Penelitian ini merupakan penelitian Ex-post Facto. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XII Program Studi Keahlian Teknik Pemesinan di SMK Muhammadiyah Prambanan yang berjumlah 4 kelas, teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan tekniksimple random sampling dengan jumlah sampel 89 siswa. Data diambil menggunakan metode kuesioner (angket)danmetode tes . Validitas instrumen angket dilakukan dengananalisis butir menggunakan rumus korelasi Product Moment dan uji reliabilitasmenggunakan rumus Alpha Cronbach dan Anova Hoyt. Pengujian hipotesis dengan analisis korelasi Product Moment, analisis korelasi ganda dan analisis regresi ganda yang sebelumnya dilakukanuji persyaratan analisis meliputi uji normalitas dan ujilinieritas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) terdapat hubungan positif dan signifikan antara pelaksanaan praktik kerja industri dengan minat wirausaha siswa yang ditunjukan dengan rhitung = 0,748524 yang lebih besar dari rtabel 0,208. Koefisien determinasi variabel pelaksanaan praktik kerja industri dengan minat wirausaha sebesar 56%. (2) terdapat hubungan positif dan signifikan antara pengetahuan kewirausahaan dengan minat wirausaha siswa yang ditunjukan dengan rhitung = 0,278743 yang lebih besar dari rtabel 0,208. Koefisien determinasi variabel pengetahuan kewirausahaan dengan minat wirausahasebesar 7%. (3) terdapat hubungan positif dan signifikan antara pelaksanaan praktik kerja industri dan pengetahuan kewirausahaan secara bersama-sama dengan minat wirausaha siswa yang ditunjukan dengan Fhitung = 57,5496939 yang lebih besar dari Ftabel 3,104. Sumbangan efektif variabel pelaksanaan praktik kerja industri sebesar 55,32% dan pengetahuan kewirausahaan sebesar 1,87% sedangkan total sumbangan efektifnya sebesar 57,09%.

Item Type: Thesis (S1)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Kejuruan
Teknik & Teknologi > Teknik Mesin
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Mesin
Depositing User: Users 1141 not found.
Date Deposited: 19 Apr 2013 01:13
Last Modified: 29 Jan 2019 18:36
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/10343

Actions (login required)

View Item View Item