relation: http://eprints.uny.ac.id/18626/ title: PEMBELAJARAN BATIK DI JURUSAN KRIYA TEKSTIL SMK NEGERI 1 PACITAN JAWA TIMUR creator: Rahmawati, Yueni subject: Seni Rupa description: Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan tentang pembelajaran batik di Jurusan Kriya Tekstil SMK Negeri 1 Pacitan, ditinjau dari perencanaan pembelajaran dan proses yang dilakukan dalam pembelajaran. Jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif kualitatif. Objek penelitian adalah pada pembelajaran batik di Jurusan Kriya Tekstil ditinjau dari perencanaan pembelajaran dan proses pembelajaran. Pengumpulan data berupa kata-kata dan tindakan yang diperoleh dari observasi, wawancara, dan dokumentasi. Instrumen penelitian adalah peneliti sendiri dibantu dengan pedoman observasi, pedoman wawancara, dan pedoman dokumentasi. Keabsahan data diperoleh dari perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi sumber. Penelitian ini dianalisis secara deskriptif dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, (1) Perencanaan yang dilakukan guru dalam pembelajaran batik adalah mempersiapkan perangkat pembelajaran, yaitu silabus dan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP). Komponen dalam silabus yaitu: Standar kompetensi dan kompetensi dasar, materi pembelajaran, kegiatan pembelajaran, indikator, penilaian, alokasi waktu, dan sumber belajar. Sedangkan komponen dalam RPP yaitu: Tujuan pembelajaran, materi pembelajaran, strategi dan metode pembelajaran, media dan sumber pembelajaran, dan penilaian hasil belajar. (2) Proses pembelajaran batik pada pertemuan pertama diawali dengan appersepsi kemudian guru menjelaskan tentang pengertian batik tulis klasik dan jenis-jenis ragam hias. Pertemuan kedua, penugasan kepada peserta didik untuk membuat jenis ragam hias dan desain karya batik. Pertemuan ketiga, guru menjelaskan prosedur dalam pembuatan karya batik tulis sesuai urutan langkah kerja. Pertemuan keempat, guru menjelaskan jenis, sifat, fungsi alat dan bahan yang digunakan untuk batik tulis klasik. Pertemuan kelima, praktek pembuatan karya batik tulis sesuai prosedur dan langkah-langkah kerja. Pertemuan keenam, yaitu proses pencantingan. Pertemuan ketujuh, guru mendemonstrasikan dan menugaskan peserta didik tentang cara mencolet. Pertemuan kedelapan, proses pewarnaan dengan zat warna naptol dan garam diazo. Pertemuan kesembilan, proses pelepasan lilin batik tulis. Pertemuan kesepuluh, guru menjelaskan pengertian batik cap, jenis, sifat dan fungsi canting cap. Pertemuan kesebelas, mempersiapkan alat dan bahan dalam proses pembuatan batik cap. Pertemuan keduabelas, proses pewarnaan dengan menggunakan warna naptol. Pertemuan ketigabelas, menutup motif yang telah diwarna. Pertemuan keempatbelas, proses pewarnaaan dengan zat warna indigosol. Pertemuan terakhir yaitu proses pelepasan lilin batik cap dan finishing. date: 2014-08-27 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.uny.ac.id/18626/1/Yueni%20Rahmawati%2007206244004.pdf identifier: Rahmawati, Yueni (2014) PEMBELAJARAN BATIK DI JURUSAN KRIYA TEKSTIL SMK NEGERI 1 PACITAN JAWA TIMUR. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.