SUPERVISI AKADEMIK OLEH KEPALA SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU SALSABILA AL-MUTHI’IN KECAMATAN BANGUNTAPAN

Anggraini, Mei Nur (2019) SUPERVISI AKADEMIK OLEH KEPALA SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU SALSABILA AL-MUTHI’IN KECAMATAN BANGUNTAPAN. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img] Text
fulltext_mei nur anggraini_14101244012.pdf
Restricted to Registered users only

Download (16MB)

Abstract

ii SUPERVISI AKADEMIK OLEH KEPALA SEKOLAH DI SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU SALSABILA AL-MUTHI’IN KECAMATAN BANGUNTAPAN Oleh: Mei Nur Anggraini NIM. 14101244012 ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan supervisi akademik oleh kepala sekolah di SD Islam Terpadu Salsabila Al-Muthi’in Kecamatan Banguntapan yang terdiri dari persiapan awal atau perencanaan supervisi akademik, pelaksanaan supervisi akademik dan evaluasi dan tindak lanjut. Penelitian ini merupakan penelitian merupakan penelitian deskriptif menggunakan pendekatan kualitatif. Subjek penelitian yaitu kepala sekolah dan guru kelas. Lokasi penelitian yaitu SD Islam Terpadu Salsabila Al-Muthi’in Kecamatan Banguntapan. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Uji keabsahan data dengan triangulasi sumber dan metode. Analisis data menggunakan model interaktif oleh Matthew B. Miles, A. Michael Huberman & Johnny Saldana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepala sekolah SD Islam Terpadu Salsabila Al-Muthi’in Kecamatan Banguntapan melaksanakan supervisi akademik melalui tahap yaitu (1) persiapan awal atau perencanaan supervisi akademik yang dilakukan kepala sekolah yaitu membuat program supervisi, mempersiapkan administrasi, menjalin hubungan yang akrab dan melakukan kerjasama; (2) pelaksanaan supervisi akademik yaitu kepala sekolah menggunakan teknik observasi kelas, rapat dan pembinaan dari yayasan, menerapkan prinsip demokratis, humanis, kekeluargaan, aktif, berkesinambungan dan kooperatif, dan sarana yang digunakan oleh kepala sekolah yaitu buku catatan supervisi, instrumen dan RPP; (3) evaluasi dan tindak lanjut yang dilakukan oleh kepala sekolah yaitu dengan mengadakan pertemuan balikan, evaluasi dan memberikan tindak lanjut.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: pelaksanaan, supervisi akademik, kepala sekolah
Subjects: Pendidikan > Administrasi Pendidikan
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi (FIPP) > Manajemen Pendidikan
Depositing User: Perpustakaan FIP
Date Deposited: 03 Nov 2022 07:03
Last Modified: 07 Dec 2022 01:34
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/74924

Actions (login required)

View Item View Item