PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN PRE SISWA KELAS XI EI DI SMK NEGERI 2 WONOSARI

Zulmi, Lisa Arifah (2018) PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR MELALUI MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING PADA MATA PELAJARAN PRE SISWA KELAS XI EI DI SMK NEGERI 2 WONOSARI. S1 thesis, Fakultas Teknik.

[img]
Preview
Text
Draft Bismillah+TTD.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan keaktifan dan hasil belajar melalui penerapan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) pada mata pelajaran PRE (Penerapan Rangaian Elektronika) siswa kelas XI EI SMK Negeri 2 Wonosari tahun ajaran 2018-2019. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas dengan model pembelajaran Project Based Learning. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI EI semester ganjil tahun ajaran 2018/2019 sebanyak 23 siswa. Penelitian dilakukan dalam dua siklus dengan tiap siklusnya terdiri dari dua pertemua. Setiap ahir siklus dilakukan evaluasi hasil belajar siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi, tes evaluasi hasil belajar, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis data deskriptif, kuantitatif, dan kualitatif. Hasil penelitan menunjukkan bahwa: (1) penerapan model pembelajaran Project Based Learning dapat meningkatkan keaktifan belajar siswa berdasarkan jumlah meningkat pada tiap siklusnya. Selain itu pada keaktifan belajar siswa berdasarkan jumlah siswa yang terlibat dengan rata-rata presentase baseline sebesar 45%, kemudian meningkat menjadi 74% pada siklus I kemudian meningkat pada siklus II sebesar 88%; (2) Pada presentase ketuntasan hasil belajar siswa pada ranah kognitif dengan baseline sebesar 8,7% dengan rata-rata sebesar 47,5 kemudian pada siklus I sebesar 34,78% dengan rata-rata sebesar 69 meningkat pada siklus II dengan presentase ketuntasan hasil belajar sebesar 65,22% dengan rata-rata sebesar 80. Pada hasil belajar ranah psikomotorik yaitu penilaian unjuk kerja siswa diperoleh rata-rata presentase baseline sebesar 38,26% kemudian pada siklus I sebesar 61,01% dan siklus II meningkat menjadi 80,33%. Peningkatan hasil belajar siswa dapat diketahui dari post-test yang dilaksanakan setiap akhir siklus.

Item Type: Thesis (S1)
Uncontrolled Keywords: Project Based Learning, Keaktifan, Unjuk Kerja, Hasil Belajar
Subjects: Teknik & Teknologi > Teknik Elektronika
Divisions: Fakultas Teknik (FT) > Pendidikan > Pendidikan Teknik Elektronika
Depositing User: Perpustakaan FT
Date Deposited: 19 Nov 2018 02:19
Last Modified: 30 Jan 2019 17:30
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/61303

Actions (login required)

View Item View Item