Dewana, Saddam (2017) Pengaruh Frekuensi Latihan dan Power Tungkai Terhadap Kemampuan Lompat Jauh Siswa Ekstrakurikuler. S2 thesis, UNY.
Text
tesis-saddam-dewana-15711251041.pdf Restricted to Registered users only Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) perbedaan pengaruh frekuensi latihan plyometrics 2 kali seminggu dan 3 kali seminggu terhadap kemampuan lompat jauh siswa; (2) perbedaan pengaruh power tungkai tinggi dan rendah terhadap kemampuan lompat jauh siswa; dan (power) interaksi antara pengaruh frekuensi latihan plyometrics (2 kali seminggu dan 3 kali seminggu) dan power tungkai (tinggi dan rendah) terhadap kemampuan lompat jauh siswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan faktorial 2 x 2. Sampel penelitian adalah 40 siswa SMAN 1 dan 2 Tebing Tinggi Timur, yang ditentukan dengan teknik random sampling dari jumlah populasi 76 siswa. Penentuan sampel berdasarkan pada hasil tes power tungkai siswa menggunakan instrumen tes standing board jump. Untuk mengukur kemampuan lompat jauh siswa digunakan instrumen tes kemampuan lompat jauh yang diujikan sebelum perlakuan (pretest) dan sesudah perlakuan (posttest). Teknik analisis data yang digunakan adalah ANOVA dua jalur pada taraf signifikansi α = 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) ada perbedaan pengaruh frekuensi latihan (plyometrics 2 kali seminggu dan 3 kali seminggu) terhadap kemampuan lompat jauh siswa SMA yang dibuktikan dengan nilai p < α (0,00 < 0,05), hasil analisis menunjukkan bahwa kemampuan siswa yang latihan 3 kali seminggu lebih baik dari siswa yang latihan 2 kali seminggu; (2) ada perbedaan pengaruh tingkat power tungkai tinggi dan power tungkai rendah terhadap kemampuan lompat jauh siswa SMA dibuktikan dengan nilai p < α (0,00 < 0,05), hasil analisis menunjukkan kemampuan siswa dengan power tungkai tinggi lebih baik dari siswa dengan power tungkai rendah; (3) ada interaksi antara frekuensi latihan (plyometrics 2 kali seminggu dan 3 kali seminggu) dengan power tungkai (tinggi dan rendah) terhadap peningkatan kemampuan lompat jauh siswa SMA dibuktikan dengan nilai p < α (0,03 < 0,05).
Item Type: | Thesis (S2) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | frekuensi latihan, plyometrics, power tungkai, lompat jauh |
Subjects: | Olahraga |
Divisions: | Sekolah Pascasarjana (SPS) > Program Pascasarjana > Ilmu Keolahragaan |
Depositing User: | Perpustakaan Pascasarjana |
Date Deposited: | 17 Oct 2017 04:22 |
Last Modified: | 11 Jan 2022 02:33 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/53358 |
Actions (login required)
View Item |