LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMA ANGKASA ADISUCIPTO KABUPATEN SLEMAN PROPINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Nanidar Nur Juitaningrum, Nanidar Nur Juitaningrum (2014) LAPORAN INDIVIDU PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) SMA ANGKASA ADISUCIPTO KABUPATEN SLEMAN PROPINSI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Project Report. LPPMP, Universitas Negeri Yogyakarta.

[img]
Preview
Text
pendahuluan ppl.pdf

Download (337kB) | Preview
[img]
Preview
Text
isi laporan ppl.pdf

Download (396kB) | Preview

Abstract

Perguruan tinggi merupakan salah satu ujung tombak pendidikan nasional meskipun demikian, kehadirannya masih belum dapat dirasakan oleh semua lapisan masyarakat. Menjembatani masalah tersebut perguruan tinggi mencoba melahirkan Tri Darma Perguruan Tinggi yang meliputi masalah pendidikan penelitian dan pengabdian masyarakat. Praktek Pengalaman Lapanagn (PPL) merupakan salah satu mata kuliah wajib bagi setiap mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta (UNY). Kegiatan PPL yang dilaksanakan merupakan program terpadu dengan KKN, sebagai salah satu program percepatan studi bagi mahasiswa pada semester khusus. Untuk dapat mengikuti program ini setidak-tidanya telah menempuh studi sebanyak 100 sks serta telah lulus dalam mata kuliah microteaching. Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) merupakan sinergi dari pihak universitas, sekolah dan mahasiswa. Dalam program ini, mahasiswa mendapatkan kesempatan untuk menerapkan teori yang telah diperolehnya dalam bangku kuliah. Mahasiswa memperoleh kesempatan untuk mengembangkan dirinya, berinteraksi langsung dengan subjek di lapangan. Dari program ini, nantinya mahasiswa mendapatkan pengalaman-pengalaman yang berbeda dalam teori dan praktek. Pengalaman yang akan mahasiswa dapatkan ini akan menjadi modal bagi mahasiswa untuk menghadapi dunia kerja nantinya. Selain itu tentunya peran mahasiswa dalam kegiatan ini adalah mampu memberikan kontribusi positif bagi sekolah dalam rangka peningkatan maupun pengembangan program-program sekolah dan mengadakan pembenahan serta perbaikan baik secara fisik maupun secara non fisik guna menunjang kegiatan belajar mengajar di sekolah. Oleh karena itu mahasiswa peserta PPL berusaha untuk merancang dan melaksanakan program-program PPL vii yang sejalan dengan program sekolah sebagai upaya untuk lebih memajukan sekolah diberbagai bidang. Melalui kegiatan ini mahasiswa dapat mengukur kesiapan dan kemampuan untuk menjadi innovator mediator problem solver dalam menghadapi berbagai permasalahan di sekolah dan di dunia pendidikan pada umumnya. Pada program PPL ini, mahasiswa mempunyai kesempatan untuk mengembangkan dirinya di SMA ANGKASA ADISUTJIPTO sebagai lokasi praktek. Segala hal yang akan dilakukan mahasiswa dalam praktek ini sebagaimana tercantum dalam rancangan kegiatan PPL. SMA ANGKASA merupakan salah satu sekolah yang dijadikan sasaran PPL oleh UNY. Sebagai sekolah yang menjadi sasaran, diharapkan pasca program ini SMA ANGKASA ADISUTJIPTO lebih aktif dan kreatif. Dengan pendekatan menyeluruh diharapkan lingkungan sekolah menjadi tempat yang nyaman bagi siswa dalam mengikuti proses belajar mengajar, karena dalam pendekatan ini dimensi kognitif, afektif maupun psikomotorik siswa mendapatkan ruang partisipasi yang lapang. Mahasiswa diharapkan dapat memberikan bantuan pemikiran tenaga dan ilmu pengetahuan dalam merencanakan dan melaksanakan program pengembangan sekolah dengan seluruh komponen-komponen masyarakat, sekolah perlahan-lahan dapat meningkatkan mutu pendidikan.

Item Type: Monograph (Project Report)
Subjects: LPPMP
Divisions: LPPMP - Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan
Depositing User: LPPMP
Date Deposited: 15 Aug 2016 01:21
Last Modified: 01 Oct 2019 12:03
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/39656

Actions (login required)

View Item View Item