PENILAIAN RISIKO KREDIT DITINJAU DARI RASIO NON PERFORMING LOAN PADA PD.BPR BANK PASAR KULON PROGO TAHUN 2012-2014

Baiq Novia Patilaya, Novia (2015) PENILAIAN RISIKO KREDIT DITINJAU DARI RASIO NON PERFORMING LOAN PADA PD.BPR BANK PASAR KULON PROGO TAHUN 2012-2014. D3 thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (86kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) jumlah/prosentasi kredit bermasalah dari total kredit yang disalurkan PD BPR Bank Pasar Kulon Progo selama tahun 2012-2014, (2) risiko kredit pada PD BPR Bank Pasar Kulon Progo selama tahun 2012-2014, (3) penyebab-penyebab terjadinya kredit bermasalah pada PD BPR Bank Pasar Kulon Progo tahun 2012-2014.dan upaya-upaya yang dilakukan oleh manajemen perkreditan PD.BPR Bank Pasar Kulon Progo untuk menyelesaikan/meminimalisisr Risiko Kredit yang terjadi selama tahun 2012-2014. Objek dari penelitian ini adalah laporan kolektabilitas kredit PD.BPR Bank Pasar Kulon Progo tahun 2012-2014. Penelitian ini menggunakan metode analisis statistik deskriptif yaitu suatu analisis yang disesuaikan dengan variabel-variabel penelitian untuk mendeskripsikan hasil penelitian berupa angka-angka yang memiliki makna kemudian data disajikan melalui tabel dan pie chart. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penilitian ini ini adalah dokumentasi dan metode wawancara. Hasil Penilitian menunjukkan bahwa: rasio Non Performing Loan pada PD.BPR Bank Pasar Kulon Progo tahun 2012 sebesar 3,5 %, pada tahun 2013 sebesar 5,8 %, dan pada tahun 2014 sebesar 5,2%. Hal ini menunjukkan bahwa risiko kredit pada PD.BPR Bank pasar kulon progo rendah pada tahun 2012, tinggi pada tahun 2013, dan turun pada tahun 2014. Rata-rata risiko kredit ditinjau dari rasio Non Performing Loan selama tahun 2012-2014 adalah 4,9 %. Kata kunci : Non Performing Loan

Item Type: Thesis (D3)
Subjects: Ilmu Sosial > Ekonomi > Akuntansi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB) > Diploma 3 (D3) > D3 Akuntansi
Depositing User: D3 Akuntansi
Date Deposited: 24 Nov 2015 02:03
Last Modified: 29 Jan 2019 03:05
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/28428

Actions (login required)

View Item View Item