PENGUKURAN INDEKS ETOS BELAJAR SISWA SEBAGAI UPAYA PEMERATAAN DAN PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Sugeng Bayu Wahyono, Dr and Deni Hardianto, M.Pd and Estu Miyarso, M.Pd (2013) PENGUKURAN INDEKS ETOS BELAJAR SISWA SEBAGAI UPAYA PEMERATAAN DAN PENINGKATAN KUALITAS PENDIDIKAN DI DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. Artikel Penelitian Unggulan PT.

[img]
Preview
Text
Untitled1.pdf

Download (7kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah merumuskan indeks etos belajar siswa, memetakan indeks etos belajar siswa di Provinsi DIY ditinjau dari asal daerah kabupaten/kota, dan mengetahui penyebab rendahnya etos belajar siswa; mengetahui komitmen sekolah dalam usaha mengatasi rendahnya etos belajar siswa. Metode yang digunakan adalah metode survai untuk mengumpulkan data-data primer dari pengalaman dan pendapat responden melalui angket dan interview guide. Analisis menggunakan model kuantitatif dengan menerapkan statistik deskriptif yang dikombinasi dengan analisis diskriptif kualitatif. Penelitian ini menemukan bahwa etos belajar siswa sekolah di daerah pinggiran ternyata masih dalam kategori sedang cenderung rendah, sementara untuk siswa sekolah di daerah pusat masuk dalam kategori sedang cenderung tinggi. Letak teritorial cenderung memiliki hubungan signifikan terhadap rendahnya etos belajar siswa di sekolah pinggiran. SMA di daerah Kabupaten Kulon Progo dan Gunung Kidul cenderung memiliki etos belajar lebih rendah daripada yang di Bantul, dan Sleman, dan apalagi yang berada di kota Yogyakarta, karena dua daerah tersebut memiliki jarak lebih jauh terhadap pusat kota Yogyakarta. Fakta ini membuktikan bahwa tesis semakin ke pinggir semakin rendah etos belajarnya relatif terbukti, yang sekaligus membuktikan bahwa tingkat pelayanan pendidikan oleh pemerintah juga kurang merata baik dilihat dari sarana-prasarana maupun distribusi sumber dayanya.

Item Type: Article
Additional Information: LAPORAN PENELITIAN UNGGULAN PERGURUAN TINGGI 2013
Uncontrolled Keywords: Pengukuran Indeks Etos Belajar Siswa, Pemerataan, Peningkatan Kualitas Pendidikan DIY.
Subjects: LPPM
Divisions: LPPM - Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat
Depositing User: LPPM UNY
Date Deposited: 29 Jul 2015 02:28
Last Modified: 29 Jul 2015 02:28
URI: http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/24041

Actions (login required)

View Item View Item