Asmawati, Astri (2014) PENGEMBANGAN METODE ANALISIS POTENSIOMETRI PENENTUAN ION BESI(II) DALAM AIR SUMBER BAWAH TANAH GUNUNG KIDUL. S1 thesis, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam.
![]() |
Text
PENGEMBANGAN METODE ANALISIS POTENSIOMETRI PENENTUAN ION BESI.docx Download (12kB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan metode analisis elektroda selektif ion (ESI). Jenis ESI yang dikembangkan tipe kawat terlapis. Elektroda untuk pengukuran ion Fe2+ dalam air sumber bawah tanah Gunung kidul. Elektroda dibuat dari senyawa aktif 1,10-fenantrolin, KTCpB, DBP, PVC, (6,73% : 3,33% : 60% : 30%) dan 3 mL THF. Faktor Nernst dan trayek pengukuran ESI ditentukan dengan mengukur potensial larutan standar 10-1 – 10-8 M. Limit deteksi diperoleh dengan membuat dua garis ekstrapolasi linear dan non-linear. Waktu respon dihitung dari saat elektroda dicelupkan sampai potensial stabil. Koefisien selektifitas elektroda diuji terhadap ion pengganggu Ca2+ dan Mg2+ dengan menggunakan metode MPM (Matched Potential Method). Hasil penelitian menunjukkan nilai faktor Nernst yang baik (30,47 mV/decade) pada trayek pengukuran 10-2 M –10-6 M. Limit deteksi ESI Fe2+ adalah 7,902 x 10-7 M dan waktu respon 15 detik. ESI Fe2+ dapat mengukur potensial dengan adanya gangguan dari ion Ca2+ dan Mg2+. Optimal pH pada 2,5 < pH < 8,0. Berdasarkan uji-t hasil penentuan ion Fe2+ jika dibandingkan dengan metode standar UV-Vis tidak ada beda. Kata kunci : Potensiometri, ESI Fe2+, Tipe Kawat Terlapis Bidang ilmu terkait : Analisis e-mail : asmawatiastri@gmail.com
Item Type: | Thesis (S1) |
---|---|
Subjects: | Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Kimia |
Divisions: | Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) > Jurusan Pendidikan Kimia > Kimia |
Depositing User: | Admin Kimia FMIPA |
Date Deposited: | 14 Apr 2015 01:16 |
Last Modified: | 29 Jan 2019 20:53 |
URI: | http://eprints.uny.ac.id/id/eprint/16261 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |