relation: http://eprints.uny.ac.id/9973/ title: MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI PENGGUNAAN MEDIA TIGA DIMENSI SISWA KELAS VA SD NEGERI GAMOL BALECATUR GAMPING SLEMAN YOGYAKARTA creator: Apriati, Ria subject: Pendidikan Dasar subject: Biologi subject: Fisika subject: Media Pendidikan description: Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA melalui penggunaan media tiga dimensi di kelas VA SD Gamol. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Subjek penelitian adalah 16 siswa kelas VA SD Gamol. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa setelah menggunakan media tiga dimensi pada pembelajaran IPA terjadi peningkatan hasil belajar kognitif dan afektif. Peningkatan pada aspek afektif berupa sikap ingin tahu, saling terbuka, dan kerjasama dibuktikan oleh rata-rata skor siswa pada siklus I sebesar 80,9 (kategori sangat baik) dengan pencapaian keberhasilan 50%, meningkat pada siklus II dengan perolehan rata-rata skor sebesar 89,4 (kategori sangat baik) dan pencapaian keberhasilan 81,25%. Peningkatan pada aspek kognitif dibuktikan dengan perolehan rata-rata nilai tes sebelum tindakan sebesar 60,9 dan pencapaian KKM 25%, pada siklus I rata-rata post test meningkat menjadi 67,5, dengan pencapaian KKM 50%, dan meningkat kembali pada siklus II dengan rata-rata post test 73,75 dan pencapaian KKM 87,5%. Kata kunci: hasil belajar IPA, media tiga dimensi date: 2012-11-30 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.uny.ac.id/9973/1/Abstrak%20Ria%20Apriati.pdf identifier: Apriati, Ria (2012) MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI PENGGUNAAN MEDIA TIGA DIMENSI SISWA KELAS VA SD NEGERI GAMOL BALECATUR GAMPING SLEMAN YOGYAKARTA. S1 thesis, Universitas Negeri Yogyakarta.