TY - THES AV - public KW - pelaksanaan pembelajaran inklusi anak tunalaras KW - SD Bangunrejo II Yogyakarta TI - PELAKSANAAN PEMBELAJARAN BAGI ANAK TUNALARAS DI SD INKLUSI BANGUNREJO II YOGYAKARTA ID - UNY9576 M1 - skripsi UR - http://eprints.uny.ac.id/9576/ Y1 - 2012/08/29/ N2 - Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran bagi anak tunalaras, kesulitan yang dialami guru dan siswa tunalaras dalam melaksanakan pembelajaran, serta untuk mendeskripsikan peran guru pendamping khusus di kelas inklusi untuk anak tunalaras di SD Bangunrejo II Yogyakarta. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah guru kelas, guru pendamping khusus, dan siswa tunalaras di kelas III SD Bangunrejo II Yogyakarta. Penelitian dilakukan pada saat pembelajaran Matematika dan Pendidikan Kewarganegaraan selama tiga kali pertemuan berturut-turut untuk masing-masing mata pelajaran dari tanggal 27 Maret 2012 sampai dengan 27 April 2012. Pengambilan data penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik keabsahan data penelitian ini menggunakan teknik ketekunan/keajegan pengamatan. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik. analisis data deskriptif Hasil penelitian menunjukkan (1) Pelaksanaan pembelajaran di SD Inklusi Bangunrejo II Yogyakarta dapat dilihat dari segi ketercapaian tujuan pembelajaran, pemakaian metode pembelajaran yang beragam, langkah pembelajaran yang dirumuskan dalam RPP, dan strategi pembelajaran yang tepat. Namun mengalami kendala dari segi pengelolaan materi, penggunaan media dan sarana, dan pelaksanaan evaluasi. (2) Kesulitan yang dihadapi guru adalah kesulitan menghadapi peserta didik berkaitan dengan penanaman pemahaman materi dan pengelolaan waktu dalam penyampaian materi. Sedangkan siswa tunalaras merasa tidak mengalami kesulitan baik dalam hal adaptasi, interaksi dan komunikasi terhadap lingkungan sekolah, dan dalam mengikuti pembelajaran kecuali pada pembelajaran yang menuntut usaha membaca yang berulang-ulang seperti Pendidikan Kewarganegaraan. (3) Peran guru pendamping khusus layaknya asisten guru yang menjaga supaya pembelajaran berlangsung kondusif, mengkondisikan supaya siswa berkonsentrasi pada pembelajaran, memberi layanan individu, membantu guru menggambarkan kondisi siswa, dan mengadakan kelas khusus pada jam tambahan di hari tertentu. Namun peran guru pendamping khusus tidak dijabarkan dalam PPI terutama ketika guru pendamping khusus mengadakan kelas khusus dan ketika guru pendamping khusus mendampingi siswa berkebutuhan khusus yang tidak dapat mengikuti pembelajaran di kelas. Kata kunci : pelaksanaan pembelajaran inklusi anak tunalaras, SD Bangunrejo II Yogyakarta A1 - Andini Kusuma , W PB - UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA ER -