%0 Thesis %9 S1 %A Fitria Setiyo, Pamuji %A Rahayu Dwisiwi SR, M.Pd., %A Pujianto, M.Pd., %A Dr. Heru Kuswanto, %A Subroto, M.Pd., %B FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM %D 2012 %F UNY:9249 %I UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA %K prestasi, pengukuran, umpan balik %T PERBEDAAN PRESTASI BELAJAR MATERI PENGUKURAN BERDASARKAN KELUASAN CAKUPAN MATERI UMPAN BALIK PADA SISWA KELAS X SEMESTER 1 SMA NEGERI 11 YOGYAKARTA TAHUN PELAJARAN 2011/2012 %U http://eprints.uny.ac.id/9249/ %X Penelitian ini bertujuan untuk : 1) mengetahui ada tidaknya perbedaan prestasi belajar materi pengukuran antara kelas dengan cakupan materi pemberian umpan balik yang disampaikan sebanyak tiga kali dan satu kali, dan 2) mengetahui keluasan cakupan materi pemberian umpan balik yang lebih baik untuk diberikan kepada kelas X SMAN 11 Yogyakarta. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas X semester 1 SMA Negeri 11 Yogyakarta tahun pelajaran 2011/2012 sebanyak sembilan kelas dari kelas X-A sampai X-I. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian kuasi eksperimen dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling. Sampel pada penelitian ini ada dua kelompok yaitu kelompok eksperimen 1 yang berasal dari kelas X-D dengan cakupan materi pemberian umpan balik yang disampaikan sebanyak tiga kali (materi : alat ukur, angka penting dan ketidakpastian) dan kelompok eksperimen 2 yang berasal dari kelas X-E dengan cakupan materi pemberian umpan balik yang disampaikan satu kali (materi pengukuran). Desain penelitian yang digunakan adalah “Posttest-Only Control Group”. Data prestasi belajar diperoleh dari perbandingan skor post-test antara kedua kelompok. Seperangkat tes pilihan ganda untuk penugasan dan tes penguasaan konsep digunakan sebagai instrumen dalam penelitian ini. Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji normalitas, uji homogenitas dan uji t. Melalui uji normalitas diperoleh bahwa data hasil belajar (prestasi belajar) dari kedua group terdistribusi normal. Uji homogenitas memberi hasil bahwa sampel yang digunakan dalam penelitian berasal dari populasi yang homogen (telah memenuhi uji homogenitas). Uji t berpasangan (Paired-Sample t Test) memberi hasil bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan pada prestasi belajar materi pengukuran antara kelas dengan cakupan materi pemberian umpan balik yang disampaikan sebanyak tiga kali dan satu kali. Uji beda rerata skor memberikan hasil bahwa cakupan materi pemberian umpan balik sebanyak tiga kali memberikan hasil yang sama dengan cakupan materi pemberian umpan balik yang disampaikan satu kali. Kata kunci : prestasi, pengukuran, umpan balik