@phdthesis{UNY83254, school = {Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan}, year = {2024}, note = {Dosen Pembimbing: Prof. Dr. Suharjana, M.Kes.}, month = {May}, title = {Evaluasi Program Pembinaan Prestasi Olahraga Bola Voli Pada UKM Universitas Negeri Yogyakarta}, author = {Nardiyanta Nardiyanta}, url = {http://eprints.uny.ac.id/83254/}, keywords = {evaluasi, pembinaan prestasi, UKM, bola voli}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi konteks, input, proses dan produk pembinaan prestasi olahraga bola voli pada UKM Universitas Negeri Yogyakarta. Model evaluasi yang akan digunakan dalam penelitian ini adalah model CIPP. Subjek penelitian ini adalah Pengurus, Pelatih dan Atlet UKM Bola Voli Universitas Negeri Yogyakarta. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu an{\'a}lisis deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara keseluruhan hasil evaluasi pembinaan Prestasi Olahraga Bola Voli Pada UKM Universitas Negeri Yogyakarta sudah baik, meliputi: (1) Evaluasi pembinaan Prestasi Olahraga Bola Voli Pada UKM Universitas Negeri Yogyakarta pada komponen konteks pada kategori baik. Evaluasi context meliputi latar belakang program pembinaan, tujuan program pembinaan, dan program pembinaan pada UKM Bola Voli Universitas Negeri Yogyakarta. (2). Evaluasi pembinaan prestasi olahraga bola voli pada UKM Universitas Negeri Yogyakarta pada komponen input. Evaluasi pembinaan prestasi olahraga bola voli pada komponen input menunjukkan secara umum sumber daya manusia untuk mencapai tujuan program pembinaan olahraga UKM Bola Voli Universitas Negeri Yogyakarta meliputi pelatih, atlet, dan pendukung lainnya seperti sarana dan prasarana dan kualifikasi pelatihan pada kategori baik. (3). Evaluasi pembinaan prestasi olahraga bola voli pada UKM Universitas Negeri Yogyakarta pada komponen proses pada kategori baik. Dalam pemilihan program latihan sebelumnya menganalisis program yang telah berjalan dengan mempertimbangkan kondisi di lapangan serta pelatih telah mengikuti Juknis pelaksanaan program dan terdapat jadwal rutin dan target latihan (4). Evaluasi pembinaan prestasi olahraga bola voli pada UKM Universitas Negeri Yogyakarta pada komponen produk masuk dalam kategori baik. Evaluasi produk menunjukkan bahwa secara garis besar UKM Bola Voli Universitas Negeri Yogyakarta yang dicapai para atletnya terbilang baik, hal ini dibuktikan dengan beberapa prestasi yang telah diraih.} }