@phdthesis{UNY81371, note = {Dosen Pembimbing: Dr. Ngatman, M.Pd.}, title = {Evaluasi Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan Pada Kurikulum 2013 Se-Kapanewon Wonosari}, author = {Agatho Triasta Radityatama}, month = {March}, year = {2024}, school = {Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi implementasi kurikulum 2013 mapel PJOK SD Negeri se-Kapanewon Wonosari dengan menggunakan model CIPP (Context, Input, Process, dan Product). Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan model CIPP. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui angket. Subjek yang digunakan oleh peneliti sebanyak 3 guru PJOK dan 100 peserta didik SD Negeri se-Kapanewon Wonosari yang diambil dengan mengunakan teknik total sampling. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Data dianalisis dalam bentuk persentase. Hasil penelitian menunjukan bahwa evaluasi implementasi kurikulum 2013 mapel PJOK SD Negeri se-Kapanewon Wonosari dengan model CIPP pada guru memperoleh rerata sebagai berikut: (1) Context = 3,47, (2) Input = 3,59, (3) Process = 3,9, (4) Product = 3,78. Hasil rata-rata keseluruhan skor CIPP guru = 3,7 dari maksimal skor 4,00 sedangkan pada peserta didik di SD Negeri Se-Kapanewon Wonosari memperoleh nilai rerata sebagai berikut: (1) Context = 3,37, (2) Input = 3,4, (3) Process = 3,27, (4) Product = 3,31. Hasil rata-rata keseluruhan CIPP pada peserta didik = 3,33 dari skor maksimal 4,00. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa Evaluasi implementasi kurikulum 2013 mapel PJOK SD Negeri se-Kapanewon Wonosari berjalan dengan sangat baik.}, keywords = {CIPP, evaluasi, pembelajaran PJOK}, url = {http://eprints.uny.ac.id/81371/} }