%K metode pembelajaran Discovery, metode pembelajaran Think-Pair-Share (TPS), kemampuan analogi matematis, hasil belajar %T EKSPERIMENTASI METODE DISCOVERY DAN METODE THINK-PAIR-SHARE (TPS) TERHADAP HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA DITINJAU DARI KEMAMPUAN ANALOGI MATEMATIS SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 26 PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2011/2012 %P 1-6 %X Metode pembelajaran merupakan faktor yang menunjang keberhasilan pembelajaran. Metode discovery dan Think-Pair-Share (TPS) adalah metode yang mempengaruhi siswa agar belajar secara aktif. Selain metode pembelajaran, kemampuan penalaran juga dianggap penting bagi pembelajaran, khususnya penalaran analogi untuk pembelajaran matematika. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen untuk mengetahui apakah ada perbedaan hasil belajar matematika ditinjau dari kemampuan analogi matematis. Populasi penelitian adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 26 Purworejo, dengan metode cluster random sampling didapat dua kelas sebagai sampel. Dari hasil analisis data dengan uji anava dua jalan dengan sel tak sama diperoleh hasil bahwa (1) ada perbedaan hasil belajar matematika antara metode pembelajaran Think-Pair-Share (TPS) dan discovery, kemudian dengan beda rataan marginal diketahui bahwa hasil belajar metode pembelajaran Think-Pair-Share (TPS) lebih baik daripada hasil belajar metode pembelajaran discovery, (2) tidak ada perbedaan hasil belajar matematika siswa ditinjau dari kemampuan analogi matematis, (3) tidak ada interaksi antara metode pembelajaran dengan kemampuan analogi matematis. Kata kunci: metode pembelajaran Discovery, metode pembelajaran Think-Pair-Share (TPS), kemampuan analogi matematis, hasil belajar %A Kuswati Kuswati %A Kurniasih Nila %A Nugraheni Puji %I Jurusan Pendidikan Matematika FMIPA UNY %J Kontribusi Pendidikan Matematika dan Matematika dalam Membangun Karakter Guru dan Siswa %L UNY8100 %D 2012