relation: http://eprints.uny.ac.id/79951/
title: PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR MENGGUNAKAN METODE REFLEKSI JURNAL BELAJAR PADA SISWA KELAS V DI SD NEGERI KROPAK, KECAMATAN RONGKOP, KABUPATEN GUNUNGKIDUL
creator: Laili, Nada
subject: Pendidikan Guru Sekolah Dasar
description: Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mendeskripsikan upaya peningkatan motivasi belajar menggunakan metode refleksi jurnal belajar, (2) mengetahui hasil peningkatan motivasi belajar menggunakan metode refleksi jurnal belajar terhadap siswa kelas V SD Negeri Kropak.  Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) kolaboratif. Dalam penelitian ini, kolaborasi dilakukan dengan guru kelas V SD Negeri Kropak. Penelitian dilakukan dalam dua siklus dengan subjek penelitian yaitu siswa kelas V SD Negeri Kropak yang berjumlah 15 siswa. Desain penelitian menggunakan  model Kemmis dan McTaggart. Model ini menggunakan empat komponen PTK yang saling terkait yaitu perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Pengumpulan data menggunakan observasi dengan teknis analisis data yaitu analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Kriteria keberhasilan penelitian ini  ditunjukan pada peningkatan persentase setiap indikator motivasi belajar dan persentase motivasi belajar siswa dari pra tindakan ke siklus I kemudian ke siklus II.  Hasil penelitian menunjukkan terjadinya proses peningkatan motivasi belajar pada siswa kelas V SD Negeri Kropak. Motivasi belajar siswa dapat meningkat melalui proses pembelajaran menggunakan jurnal belajar, yaitu: (1) pengondisian kelas: menyiapkan siswa, (2) penyampaian tujuan pembelajaran dan apersepsi, (3) memotivasi siswa saat proses pembelajaran, (4) menggunakan jurnal belajar dalam upaya membina dan meningkatkan motivasi belajar siswa, (5) menggunakan jurnal belajar sesuai dengan petunjuknya, dan (6) melaksanakan kegiatan refleksi dari proses pembelajaran. Hal ini terbukti dari hasil rata-rata persentase motivasi belajar pada pra tindakan yaitu 24% kemudian meningkat hingga 66% pada akhir siklus II.    Kata kunci: jurnal belajar, metode refleksi, motivasi belajar, refleksi pembelajaran
date: 2024-12-17
type: Thesis
type: NonPeerReviewed
format: text
language: en
identifier: http://eprints.uny.ac.id/79951/1/NADA%20LAILI.pdf
identifier:   Laili, Nada  (2024) PENINGKATAN MOTIVASI BELAJAR MENGGUNAKAN METODE REFLEKSI JURNAL BELAJAR PADA SISWA KELAS V DI SD NEGERI KROPAK, KECAMATAN RONGKOP, KABUPATEN GUNUNGKIDUL.  S1 thesis, Fakultas Ilmu Pendidikan dan Psikologi.