relation: http://eprints.uny.ac.id/78857/ title: Eksplorasi Faktor Motivasi Karateka dalam Seni Beladiri Karate di Kota Pekanbaru creator: Salsabilah, Salsabilah subject: Kepelatihan description: Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi faktor yang memotivasi karateka untuk terus mengikuti latihan dan kompetisi di Kota Pekanbaru. Secara rinci tujuan penelitian ini adalah (1) Menganalisis faktor motivasi karateka dalam seni beladiri karate di kota Pekanbaru (2) Perbedaan faktor motivasi karateka dalam seni beladiri karate di Kota Pekanbaru berdasarkan jenis kelamin dikota Pekanbaru (3) Perbedaan faktor motivasi karateka dalam seni beladiri karate di Kota Pekanbaru berdasarkan warna sabuk. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan metode survey. Desain penelitian ini adalah A restrospective causal-comparative design (ex post-facto). Populasi dalam penelitian ini yaitu karateka yang aktif latihan karate di Kota Pekanbaru. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu “proportionate stratified random sampling” serta Jumlah sampel dalam penelitian ini ditentukan 25% pada setiap perguruan karate di Kota Pekanbaru dengan kriteria sampel minimal tingkat pendidikan SMP, sampel terkumpul berjumlah 147 karateka (58 perempuan, 89 laki-laki). Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket motivasi dalam seni beladiri karate dengan nilai validitas Aiken V besar dari 0,77 (p > 0,77) dan nilai reabilitas cronbach,s alpha 0,934 (p> 0,6). teknik analisis data menggunakan uji MANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Motivasi karateka dalam seni beladiri karate di Kota Pekanbaru masuk dalam kategori tinggi, motivasi terdiri faktor motivasi Intrinsik (untuk mengetahui, untuk mencapai sesuatu, dan untuk mengalami stimulasi) dikategori sangat tinggi, faktor motivasi ekstrinsik (external regulation kategori, introjection, dan identification) dikategori tinggi, dan Amotivasi dikategori rendah. (2) Tidak terdapat perbedaan faktor motivasi karateka dalam seni beladiri karate di kota Pekanbaru berdasarkan Jenis kelamin, dengan nilai Sig.0,203 > 0,05. (3) Terdapat perbedaan yang signifikan faktor motivasi karateka dalam seni beladiri karate di Kota pekanbaru berdasarkan warna sabuk, dengan nilai Sig. 0,00 < 0,05. date: 2023-08-09 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.uny.ac.id/78857/1/fulltext_salsabilah_21632251020.pdf identifier: Salsabilah, Salsabilah (2023) Eksplorasi Faktor Motivasi Karateka dalam Seni Beladiri Karate di Kota Pekanbaru. S2 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan.