%0 Thesis %9 S2 %A Fatimahtuzzahroh, Annis Maulia %A Universitas Negeri Yogyakarta, %B Pendidikan Dasar %D 2022 %F UNY:75626 %I Fakultas Ilmu Pendidikan %K Kemandirian Belajar, Motivasi Belajar, Digital Worksheet Berbantuan Virtual Laboratory %T Pengembangan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) Digital Berbantuan Virtual Laboratory Pengaruhnya terhadap Kemandirian Belajar dan Motivasi Belajar Peserta Didik Kelas V SD N se-Gugus Renges I Kecamatan Mirit Kabupaten Kebumen. Yogyakarta %U http://eprints.uny.ac.id/75626/ %X Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) digital berbantuan virtual laboratory yang layak, praktis, dan efektif pengaruhnya terhadap kemandirian belajar dan motivasi belajar peserta didik kelas V di sekolah dasar Gugus Renges I, Kecamatan Mirit, Kabupaten Kebumen. Penelitian ini menerapkan langkah-langkah penelitian dan pengembangan model Borg and Gall (1983). Ada 10 langkah, yaitu: (1) studi pendahuluan, (2) perencanaan, (3) pengembangan produk awal, (4) uji coba terbatas, (5) revisi hasil uji coba terbatas, (6) uji coba lapangan, (7) penyempurnaan produk hasil uji coba lapangan, (8) uji coba produk operasional, (9) penyempurnaan produk akhir, dan (10) tahap desiminasi dan penyebaran produk. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas V SD segugus1 kecamatan Mirit Kabupaten Kebumen. Pengumpulan data pada studi awal dilakukan melalui wawancara dan angket. Validasi produk dilakukan oleh ahli materi dan ahli media, serta respon pendidik dan peserta didik. Analisis data menggunakan independent sample t-test dan paired sample t-test, dan dilanjutkan dengan uji MANOVA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) digital berbantuan virtual laboratory yang dihasilkan layak, praktis, dan efektif pengaruhnya terhadap kemandirian belajar dan motivasi belajar peserta didik kelas V di sekolah dasar Gugus Renges I, Kecamatan Mirit, Kabupaten Kebumen. Prototype produk Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) digital berbantuan virtual laboratory terdiri dari tiga komponen utama yang meliputi pendahuluan program, proram inti, dan penutup. Hasil dari penilaian kelayakan produk oleh ahli materi diperoleh skor total 64 dengan kategori “sangat layak” dan nilai skor yang didapatkan adalah A sedangkan oleh ahli media diperoleh skor total 87 dengan kategori “sangat layak” dan nilai skor yang didapatkan adalah A. Hasil kepraktisan produk dinilai dari respon pendidik dan peserta didik pada uji coba awal, uji lapangan utama, dan uji lapangan operasional dengan kategori masing-masing “Praktis”, “Sangat Praktis”, dan “Sangat Praktis”. Hasil dari kefektifan produk menggunakan uji Independent Samples t Test, Paired Samples t Test dan uji MANOVA diperoleh nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Hasil ini menunjukkan bahwa Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) digital berbantuan virtual laborator efektif berpengaruh terhadap kemandirian belajar dan motivasi belajar peserta didik kelas V SD Negerisegugus Renges 1 kecamatan Mirit Kabupaten Kebumen.