TY - THES M1 - skripsi ID - UNY75030 AV - restricted KW - masyarakat KW - Sekolah Ramah Anak (SRA). TI - PARTISIPASI MASYARAKAT DALAM IMPLEMENTASI SEKOLAH RAMAH ANAK DI SD NEGERI PUJOKUSUMAN I YOGYAKARTA UR - http://eprints.uny.ac.id/75030/ Y1 - 2020/06/26/ N2 - Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) bentuk partisipasi masyarakat dalam implementasi Sekolah Ramah Anak di SD Negeri Pujokusuman I dan (2) strategi sekolah melibatkan masyarakat dalam implementasi Sekolah Ramah Anak di SD Negeri Pujokusuman I Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan di SD Negeri Pujokusuman I Yogyakarta. Subjek penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Pengelola Sekolah Ramah Anak, Guru, Komite Sekolah, dan Wali Murid. Pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan studi dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian dianalisis melalui reduksi data, penyajian data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Uji keabsahan data dilakukan dengan triangulasi data. Hasil penelitian menunjukkan sebagai berikut. (1) Bentuk partisipasi masyarakat dalam implementasi Sekolah Ramah Anak di SD Negeri Pujokusuman I adalah partisipasi fisik atau tenaga yakni orang tua ikut serta dalam Tim Ramah Anak dan sumbangan tenaga dalam mengisi kegiatan ramah anak sedangkan lembaga pemerintah menyediakan tenaga ahli dan pelatih untuk kegiatan ramah anak, partisipasi pemikiran yakni orang tua memberikan masukan dalam pembuatan tata tertib dan lembaga pemerintah memberikan informasi pengetahuan dalam kegiatan pelatihan dan sosialisasi ramah anak, partisipasi pembiayaan yakni orang tua memberikan sumbangan dana untuk kegiatan sekolah ramah anak, dan partisipasi moral yaitu dukungan secara penuh terhadap kegiatan Sekolah Ramah Anak dari orang tua dan pihak eksternal sekolah. (2) Strategi sekolah untuk melibatkan masyarakat dalam implementasi Sekolah Ramah Anak di SD Negeri Pujokusuman I yaitu menjalin komunikasi melalui sosialisasi program dan hak-hak anak, rapat koordinasi dengan wali murid dan dinas-dinas terkait, dan melalui chat group WhatsApp, kemudian memberdayakan komite sekolah dan wali murid dalam kepengurusan Tim Ramah Anak, mengikutsertakan orang tua dalam pembuatan tata tertib, memberi kesempatan untuk wali murid mengisi kegiatan ramah anak di sekolah, serta menjalin kerjasama dengan Polresta Kota Yogyakarta, Puskesmas Kecamatan Mergangsan, dan lembaga pemerintah lainnya. A1 - Cahyanti, Novia PB - Fakultas Ilmu Pendidikan ER -