relation: http://eprints.uny.ac.id/73722/ title: Keefektifan Terapi Manurak Terhadap Peningkatan Range of Motion dan Penurunan Nyeri Pasien Cedera Pergelangan Tangan di Bengkel Therapy Massage Mafaza creator: Alfen, Zufar subject: Olahraga description: Kasus cedera pergelangan banyak terjadi di masyarakat dan dapat mengganggu aktivitas sehari-hari. Cedera pergelangan tangan dapat direhabilitasi dengan terapi manurak. Terapi manurak (manual dan gerak) adalah pemberian masase dan dilanjutkan dengan stretching dan PNF. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keefektifan terapi manurak terhadap peningkatan ROM dan penurunan nyeri pada cedera pergelangan tangan. Metode dalam penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif dengan desain penelitian pre-experimental dan dengan rancangan one-group pretest-posttest design. Subjek pada penelitian ini yaitu pasien dengan keluhan cedera pergelangan tangan dengan jumlah 21 orang di Bengkel Therapy Massage Mafaza. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini yaitu goniometer untuk mengukur range of motion (ROM) dan neumerik analogue scale untuk mengukur skala nyeri. Perlakuan terapi manurak dilakukan selama 30 menit. Teknik analisis data pada penelitian ini yaitu menggunakan paired t-test untuk mengetahui signifikansi dengan signifikansi p<0,05. Hasil pada penelitian ini menunjukkan adanya perbedaan yang signifikan antara pretest dan posttest. Hasil pengukuran pretest pada nyeri menunjukkan nilai rata-rata 65,29, fleksi 74,38°, ekstensi 73,76°, infersi 33,38°, dan efersi 43,52°. Nilai rata-rata posttest menunjukkan nyeri 42,33, fleksi 82,29°, ekstensi 81,33°, infersi 39,71°, dan efersi 50,81°. Hasil paired t-test didapatkan nilai signifikasi 0,000 dengan tingkat keefektifan pada nyeri 35,16%, fleksi 10,63%, ekstensi 10,26%, infersi 18,96%, dan efersi 16,75%. Simpulan pada penelitian ini yaitu terapi manurak dapat meningkatkan ROM dan mengurangi nyeri pada penderita cedera pergelangan tangan. date: 2022-07-20 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.uny.ac.id/73722/1/fulltext_zufar%20alfen_18603141013.pdf identifier: Alfen, Zufar (2022) Keefektifan Terapi Manurak Terhadap Peningkatan Range of Motion dan Penurunan Nyeri Pasien Cedera Pergelangan Tangan di Bengkel Therapy Massage Mafaza. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan.