@phdthesis{UNY72325, author = {Utari Widya Ningrum}, month = {January}, year = {2022}, note = {Dosen Pembimbing: Faidillah Kurniawan, M.Or.}, title = {Pengembangan Media Pelatihan Ukemi pada Cabang Olahraga Judo Berbasis Android}, school = {Fakultas Ilmu Keolahragaan}, keywords = {ukemi, judo, pelatihan}, url = {http://eprints.uny.ac.id/72325/}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan dan pengembangan dari media pelatihan ukemi yang dikembangkan untuk seseorang pemula, atlet, pelatih dengan mengembangkan media pelatihan ukemi pada cabang olahraga judo. Penelitian ini menggunakan penelitian dan pengembangan (R\&D) dengan model ADDIE dari Dick and Carry. Adapun prosedur penelitian ini yaitu Analysis (analisis), Design (Perencanaan), Developmen (Pengembangan), Implementation (Implementasi), dan Evaluation (Evaluasi). Pada penelitian ini pengembangan media pelatihan ukemi pada cabang olahraga judo berbasis android divalidasi oleh ahli materi dan ahli media. Penelitian ini dilakukan uji coba dengan kelompok kecil Sentra Olahraga Judo dengan jumlah 14 orang kelompok besar dengan jumlah 27 orang yang terdiri dari pemula, atlet dan pelatih. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah dengan instrumen berupa lembar penilaian. Teknik analisis data dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Dan kriteria sampel pemula, atlet judo, pelatih. Hasil penelitian mengembangkan media pelatihan ukemi pada cabang olahraga judo berbasis android dikategorikan ?Layak?, dilihat dari validasi ahli materi sebesar 91,6\%, ahli media sebesar 91,6\%. Uji coba kelompok kecil sebesar 79,4\% dan kelompok besar sebesar 93\%. Dilihat dari nilai rata-rata penilian ahli materi, ahli media, kelompok kecil, kelompok besar dengan total keselurahan sebesar 88,9\%. Dengan demikian media pelatihan ukemi pada cabang olahraga judo berbasis android dinyatakan layak digunakan sebagai media referensi pelatihan untuk pemula, atlet dan pelatih.} }