relation: http://eprints.uny.ac.id/7176/ title: MENINGKATKAN SOFT SKILLS MAHASISWA MELALUI PEMAHAMAN PROSES BERPIKIR DALAM MEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA BERDASAR TIPE KEPRIBADIAN creator: M.J. Dewiyani, S subject: Seminar Nasional Penelitian, Pendidikan dan Penerapan MIPA 2011 description: Tuntutan masyarakat terhadap pendidikan tinggi dalam mempersiapkan mahasiswa menjadi insan yang utuh, saat ini semakin kompleks. Perguruan Tinggi tidak cukup hanya mempersiapkan kemampuan dari segi materi, atau hard skills saja, namun tuntutan terhadap perilaku personal dan interpersonal yang mengembangkan dan memaksimalkan kinerja, soft skills, juga harus dipersiapkan. Pembelajaran soft skills harus diintegrasikan sedemikian teratur dan membentuk satu sistem, yang dikenal sebagai soft skills managemen system. Dari segi hard skills, pemecahan masalah (problem solving) merupakan salah satu bagian penting dari matematika. Pemecahan masalah dianggap penting karena dengan kemampuan memecahkan masalah yang didapat, peserta didik dapat menggunakannya untuk memecahkan masalah dalam kehidupan sehari-hari, atau dengan perkataan lain, matematika digunakan untuk hidup, dan bukan hidup untuk matematika. Namun, karena sifatnya yang abstrak menyebabkan pemecahan masalah ini sering dianggap sulit oleh mahasiswa. Berdasarkan penelitian terdahulu, Dewiyani (2010), menemukan salah satu cara untuk mengatasi kesulitan tersebut, yaitu dengan mengenal proses berpikir masing-masing mahasiswa yang digolongkan berdasar tipe kepribadian dalam memecahkan masalah. Dengan dikenalinya proses berpikir mahasiswa yang telah digolongkan berdasar tipe kepribadian, maka pengajar lebih mudah untuk meningkatkan kemampuan pemecahan masalah bagi mahasiswa. Setelah profil proses berpikir mahasiswa dalam memecahkan masalah matematika berdasar penggolongan tipe kepribadian ditemukan, maka pada kajian kali ini, dengan memanfaatkan hasil tersebut, akan diupayakan untuk meningkatkan soft skills mahasiswa. Hal ini dimungkinkan, karena dengan tipe kepribadian yang berbeda, akan membawa pengaruh pada perilaku personal maupun interpersonal yang berbeda, yang menjadi unsur penting dalam pengembangan kinerja. Ini berarti bahwa profil proses berpikir juga akan berpengaruh terhadap perilaku personal maupun interpersonal mahasiswa, sehingga atribut soft skills tertentu yang dirasa kurang akan dapat ditingkatkan. Hasil yang didapat dari kajian ini menunjukkan bahwa karakter maupun atribut soft skills setiap mahasiswa memang berbeda, dan dapat ditingkatkan melalui pengenalan terhadap profil proses berpikir berdasar penggolongan tipe kepribadiannya. Kata kunci : soft skills, proses berpikir, pemecahan masalah matematika, penggolongan tipe kepribadian. publisher: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Negeri Yogyakarta date: 2011-05-14 type: Article type: PeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.uny.ac.id/7176/1/PM-11%20-%20M.J.%20Dewiyani%20S.pdf identifier: M.J. Dewiyani, S (2011) MENINGKATKAN SOFT SKILLS MAHASISWA MELALUI PEMAHAMAN PROSES BERPIKIR DALAM MEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA BERDASAR TIPE KEPRIBADIAN. Pemantapan Keprofesionalan Peneliti, Pendidik, dan Praktisi MIPA Untuk Mendukung Pembangunan Karakter Bangsa. ISSN 978-979-99314-5-0 relation: http://www.uny.ac.id