%0 Thesis %9 S1 %A Anggara, Muhammad Hutama Aji %A Prof. Dr. Suharjana, M. Kes., %B Ilmu Keolahragaan %D 2021 %F UNY:71229 %I Fakultas Ilmu Keolahragaan %K tingkat kecemasan, atlet anggar %T TINGKAT KECEMASAN ATLET ANGGAR POPDA DIY 2020 SEBELUM BERTANDING %U http://eprints.uny.ac.id/71229/ %X Penelitian ini membahas tentang tingkat kecemasanatlet anggar POPDA DIY 2020 sebelum bertanding. Adapun tujuan yang ingin dia capaian dalah untuk mengetahui kecemasan atlet anggar POPDA DIY sebelum bertanding. Di samping itu, penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui seberapa besar kecemasan intrinsik dan ekstinsik atlet anggar POPDA DIY. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif dengan menggunakan satu variabel, yaitu kecemasan. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah atlet anggar POPDA DIY 2020. Instrumen yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah kuisioner. Untuk menganalisis data yang terkumpul, peneliti menggunakan teknik deskriptif kuantitatif dengan persentase. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan yeng telah diperoleh, maka dapat diambil kesimpulan bahwa tingkat kecemasan atlet POPDA DIY 2020 sebelum pertandingan dipengeruhi oleh atlet, faktor intrinsik dan faktor ekstrinsik. Penelitian ini juga mengetahui bahwa tingkat kecemasan atlet anggar POPDA DIY 2020 adalah adalah sangat cemas dengan pertimbangan frekuensi terbanyak sebanyak 19 orang atau 59,38%. Kecemasan atlet untuk mengikuti POPDA DIY yang berkategori tidak cemas 2 orang atau 6,25%, kurang cemas 3 orang atau 9,38%, cukup cemas 8 orang atau 25% dan sangat cemas 19 atlet atau 59,38%. %Z Dosen Pembimbing: Prof. Dr. Suharjana, M. Kes.