%D 2019 %I Fakultas Ilmu Keolahragaan %T FAKTOR KESULITAN BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VII DALAM PEMBELAJARAN SENAM LANTAI DI SMP N 4 WATES KULON PROGO YOGYAKARTA TAHUN AJARAN 2018/2019 %L UNY68429 %X Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor kesulitan belajar peserta didik kelas VII dalam pembelajaran senam lantai di SMP N 4 Wates Kulon Progo Yogyakarta. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik Kelas VII D di SMP N 4 Wates Kulon Progo Yogyakarta yang berjumlah 32 peserta didik. Subjek dalam penelitian ini yaitu berjumlah 5 peserta didik Kelas VII D SMP N 4 Wates Kulon Progo Yogyakarta. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi, menggunakan teknik analisa data Interaktive Model dengan tahapan yaitu mengumpulkan data, reduksi data, penyajian data (data display), dan kesimpulan/verifikasi. Keabsahan data menggunakan teknik triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukan bahwa faktor kesulitan belajar peserta didik kelas VII di SMP N 4 Wates Kulon Progo Yogyakarta dikarenakan beberapa faktor, yaitu: (1) faktor internal: peserta didik merasakan badan tidak nyaman setelah mengikuti pembelajaran senam lantai, dan peserta didik merasa takut cedera saat melakukan gerakan senam lantai, (2) faktor eksternal: peserta didik kurang memperhatikan guru ketika proses pembelajaran senam lantai, dan dan belum ada ruang atau aula khusus untuk pembelajaran senam lantai di sekolah %A Ivans Defri Komala %K faktor kesulitan belajar, pembelajaran senam lantai, SMP N 4 Wates