%L UNY67090 %X Penelitian bertujuan meningkatkan keaktifan dan hasil belajar melalui penerapan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL). Mata pelajaran Penerapan Rangkaian Elektronika kelas XI Paket Keahlian TAV SMK Negeri 3 Wonosari tahun ajaran 2018 – 2019. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas dengan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI AV 3 semester genap tahun ajaran 2018/2019 sebanyak 30 siswa. Penelitian dilakukan dalam dua siklus dengan tiap siklusnya terdiri dari 2 pertemuan. Setiap akhir siklus dilakukan evaluasi hasil belajar siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan lembar observasi, tes evaluasi hasil belajar, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis data deskriptif, kuantitatif, dan kualitatif. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) penerapan model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) dapat meningkatkan keaktifan belajar siswa berdasarkan jumlah turus meningkat pada tiap siklusnya. Selain itu pada keaktifan belajar siswa berdasarkan jumlah siswa yang terlibat dengan rata – rata presentase baseline sebesar 10,81%, kemudian meningkat menjadi 14,96% pada siklus I kemudian meningkat pada siklus II sebesar 35,49%; (2) pada presentase ketuntasan hasil belajar siswa pada ranah kognitif dengan baseline sebesar 31,5% dengan rata sebesar 58,48 kemudian pada silus I sebesar 40% dengan rata – rata sebesar 60,33 meningkat pada siklus II dengan presentase ketuntasan hasil belajar 70% dengan rata – rata sebesar 68,17. pada hasil belajar ranah psikomotorik yaitu penilaian unjuk kerja siswa diperoleh rata – rata presentase baseline sebesar 14,46% kemudian pada siklus I sebesar 24,96% dan siklus II meningkat menjadi 33%. Peningkatan hasil belajar siswa dapat diketahui dari post-test yang dilaksanakan setiap akhir siklus. %A Sadewa Wiku Satmaka %K Project Based Learning (PjBL), Keaktifan, Unjuk Kerja, Hasil Belajar %T PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN PENERAPAN RANGKAIAN ELEKTRONIKA KELAS XI PAKET KEAHLIAN TAV DI SMK NEGERI 3 WONOSARI %D 2020 %I Universitas Negeri Yogyakarta