%0 Thesis %9 D3 %A Swandari, Diniar %B Fakultas Teknik %D 2019 %F UNY:64825 %I Universitas Negeri Yogyakarta %K meja, kerja, overhaul %T PEMBUATAN MEJA KERJA OVERHAUL SEPEDA MOTOR GUNA MENINGKATKAN EFEKTIVITAS DAN ERGONOMI KERJA DI BENGKEL SEPEDA MOTOR FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA %U http://eprints.uny.ac.id/64825/ %X Proyek akhir ini bertujuan untuk membuat meja kerja dan mengetahui kinerja meja kerja overhaul di Bengkel Sepeda Motor Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta. Perancangan meja kerja overhaul pada proyek akhir ini dimulai dengan membuat desain meja kerja yang terdiri dari rangka meja, rak tools, plat atas, plat rak bawah, ragum, dan dudukan kayu. Setelah itu dilanjutkan dengan merencanakan bahan, kebutuhan alat, pengujian, kalkulasi biaya dan jadwal pengerjaan. Proses pembuatan meja kerja diawali dengan pengukuran besi hingga perakitan meja. Besi diukur kemudian dipotong sesuai dengan ukuran yang sudah ditentukan. Perakitan meja dimulai dengan mengelas rangka meja dan rak tools, mengelas plat atas dan plat rak bawah, mengecat meja kerja, mengelas dudukan ragum, mengecat dudukan ragum, mengebor plat atas, memasang karet kaki meja, busa ati, ragum, dan dudukan kayu. Evaluasi dilakukan dengan menguji fungsi bagian meja serta melakukan perbandingan praktik overhaul menggunakan meja kerja dan tanpa menggunakan meja kerja. Pada praktik tanpa meja kerja overhaul, penempatan alat berada pada nampan, letak ragum terpisah dengan area praktik, dudukan kayu hanya bisa menopang salah satu sisi mesin, tidak ada tempat untuk menyimpan komponen, kesulitan dalam perakitan karena obyek berada di bawah siku, serta posisi duduk yang kurang nyaman apabila dilakukan dalam waktu yang lama. Sedangkan pada praktik dengan menggunakan meja kerja overhaul sudah terdapat rak tools untuk menyimpan alat, ragum yang menyatu dengan meja kerja, dudukan kayu yang dapat menopang mesin tanpa terguling, kemudahan dalam menyimpan komponen pada rak bawah, kenyamanan saat merakit mesin, serta posisi kerja berdiri yang dapat membuat praktikan lebih leluasa dan maksimal dalam bekerja. Meja kerja overhaul memiliki dimensi panjang dan lebar 78 cm serta tinggi 80 cm dan rak tools berukuran 42 x 42 cm dengan tinggi 20 cm. Meja ini dilengkapi dengan ragum berdimensi 4 inch dengan jarak dudukan selebar 13 cm serta dudukan kayu dengan panjang 37 cm, lebar 27,5 cm, tinggi masing-masing 17 cm dan 11,5 cm. Selain itu berdasarkan hasil penilaian angket respon mahasiswa sebagai pengguna diperoleh data dengan skor rerata adalah 3,80 dengan kategori baik.