TY - THES A1 - Trisna, Yulianto PB - Universitas Negeri Yogyakarta N2 - Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji efektivitas media pembelajaran busy book terhadap kemampuan motorik halus anak dengan hambatan mejemuk kelas X di SLB Negeri 1 Bantul. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain eksperimen. Metode eksperimen yang digunakan adalah Single Subject Research (SSR) dan desain yang digunakan yaitu A-B-A. Fase baseline-1 (A1) dilaksanakan sebanyak empat kali pertemuan, fase intervensi (B) sebanyak enam kali pertemuan, dan fase baseline-2 (A2) sebanyak empat kali pertemuan. Subjek dalam penelitian ini adalah seorang anak dengan hambatan majemuk dan gangguan motorik halus kelas X di SLB Negeri 1 Bantul. Pengumpulan data dilakukan dengan tes kemampuan motorik halus. Data dianalisis menggunakan statistik deskriptif dengan teknik analisis visual dalam kondisi dan antar kondisi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media pembelajaran busy book efektif digunakan untuk meningkatkan kemampuan motorik halus anak dengan hambatan majemuk kelas X di SLB Negeri 1 Bantul. Hal ini terbukti dari adanya peningkatan perolehan mean level pada fase baseline-1 (A1), fase intervensi (B), dan fase baseline-2 (A2) berturut-turut 20, 36, dan 54. Berdasarkan data tersebut terjadi peningkatan +35 pada kemampuan motorik halus antara sebelum dan sesudah diberikan intervensi menggunakan media pembelajaran busy book. Persentase data tumpang tindih (overlap) antar kondisi 0% yang berarti bahwa media pembelajaran busy book efektif digunakan untuk meningkatkan kemampuan motorik halus anak dengan hambatan majemuk. Y1 - 2018/04/12/ UR - http://eprints.uny.ac.id/61828/ ID - UNY61828 M1 - skripsi TI - EFEKTIVITAS MEDIA PEMBELAJARAN BUSY BOOK TERHADAP KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK DENGAN HAMBATAN MAJEMUK KELAS X DI SLB NEGERI 1 BANTUL AV - restricted ER -