relation: http://eprints.uny.ac.id/59659/ title: ANALISIS COST-BENEFIT PENGEMBANGAN PANTAI NGEDAN GUNUNGKIDUL DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA creator: Suharyanti, Desi subject: Ekonomi Mikro subject: Ekonomi description: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak pengembangan Pantai Ngedan dan menganlisis nilai biaya-manfaat dari pengembangan Pantai Ngedan segi manfaat dan biayanya. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Populasi pada penelitian ini adalah Pengurus dan anggota POKDARWIS Pantai Ngedan. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis biaya manfaat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengembangan Pantai Ngedan mempunyai dampak positif dan dampak negatif. Dampak postif berupa adanya peningkatan aktifitas pariwisata dan meningkatkan kesejahteraan warga di sekitar Pantai Ngedan. Dampak negatif berupa kerusakan jalan dan adanya kerusakan lingkungan disekitar Pantai Ngedan. Hasil perhitungan penilaian cost-benefit pengembangan Ngedan selama 4 tahun umur investasi adalah sebagai berikut: (1)nilai Net Present Value (NPV) sebesar Rp 1.458.836.463>0, (2)nilai Interal Rate of Return sebesar 22,236553% , yang dimana lebih besar dari suku bunga tertinggi 7%, dan (3)nilai Benefit Cost Ratio yang didapatkan 1,057537. Nilai BCR 1,057537>1. Berdasarkan nilai tersebut pengembangan Pantai Ngedan dinyatakan bermanfaat. Kata kunci: Pengembangan Pantai,Cost Benefit Analysis, IRR, NPV,CBR. date: 2018-08-23 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.uny.ac.id/59659/1/1.%20SKRIPSI_DESI%20SUHARYANTI_24-08-2018.pdf identifier: Suharyanti, Desi (2018) ANALISIS COST-BENEFIT PENGEMBANGAN PANTAI NGEDAN GUNUNGKIDUL DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA. S1 thesis, Fakultas Ekonomi.