TY - THES ID - UNY5911 N2 - Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan belajar siswa kelas V SD Negeri Siyono I dengan menerapkan metode bermain peran dalam pembelajaran. Penelitian ini termasuk jenis penelitian tindakan kelas dengan subjek penelitian siswa kelas V SD Negeri Siyono I yang berjumlah 21 siswa. Tindakan ini dilaksanakan dalam dua siklus. Teknik yang digunakan untuk mengumpulkan data adalah observasi. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah lembar observasi. Teknik analisis data adalah kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Tolok ukur keberhasilan dalam penelitian ini adalah 75% siswa melakukan aktifitas positif saat pelajaran berlangsung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tingkat keaktifan belajar siswa dapat meningkat dengan menerapkan metode bermain peran dalam pembelajaran. Di antara tujuh aktivitas positif, hingga berakhirnya siklus 2 yang sudah mencapai indikator ketercapaian tindakan (75% dari keseluruhan siswa melakukan aktivitas tersebut) yaitu oral activities, listening activities, motor activities, mental activities dan emotional activities. Hal itu berarti sudah memenuhi indikator ketercapaian tindakan yang ditetapkan dalam penelitian ini yaitu 75% dari keseluruhan siswa melakukan aktivitas positif. Kata kunci: keaktifan belajar, metode bermain peran, siswa kelas V SD. A1 - Wibawanti, Wahyu PB - Universitas Negeri Yogyakarta Y1 - 2012/09/17/ M1 - skripsi UR - http://eprints.uny.ac.id/5911/ AV - public TI - PENINGKATAN KEAKTIFAN BELAJAR MELALUI METODE BERMAIN PERAN PADA SISWA KELAS V SEKOLAH DASAR NEGERI SIYONO I GUNUNGKIDUL ER -