eprintid: 58568 rev_number: 9 eprint_status: archive userid: 1275 dir: disk0/00/05/85/68 datestamp: 2018-08-23 02:33:52 lastmod: 2019-01-30 16:54:26 status_changed: 2018-08-23 02:33:52 type: thesis metadata_visibility: show creators_name: Gunantara, Ardika Yudha corp_creators: Sri Winarni title: IDENTIFIKASI PERMASALAHAN PEMBELAJARAN MERODA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 6 MINOMARTANI ispublished: pub subjects: olahraga subjects: or_pkr divisions: fik_olahraga_pgsd_penjas full_text_status: public keywords: permasalahan, pembelajaran senam lantai, gerakan meroda abstract: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengidentifikasi permasalahan pembelajaran senam lantai gerakan meroda pada siswa kelas V SD Negeri 6 Minomartani. Jenis penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Metode yang digunakan adalah survei dengan teknik pengumpulan data menggunakan angket, wawancara, dan lembar observasi. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas SD Negeri 6 Minomartani, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman tahun ajaran 2017/2018 berjumlah 28 siswa, yang diambil menggunakan teknik total sampling. Analisis data menggunakan analisis deskriptif yang dituangkan dalam bentuk persentase. Hasil penelitian menunjukkan bahwa identifikasi permasalahan pembelajaran senam lantai gerakan meroda pada siswa kelas V SD Negeri 6 Minomartani berada pada kategori “sangat menghambat” sebesar 7,14% (2 siswa), “menghambat” sebesar 17,86% (5 siswa), “cukup menghambat” sebesar 50,00% (14 siswa), “tidak menghambat” sebesar 21,43% (6 siswa), dan “sangat tidak menghambat” sebesar 0% (0 siswa). Secara rinci identifikasi permasalahan pembelajaran senam lantai gerakan meroda pada siswa kelas V SD Negeri 6 Minomartani berdasarkan indikator, yaitu jasmaniah 78,27%, psikologis 78,57%, keluarga 77,38%, lingkungan pembelajaran 75,59%, guru 77,98%, dan sarpras 77,68%.Berdasarkan hasil wawancara dengan guru dan siswa, identifikasi permasalahan pembelajaran senam lantai gerakan meroda pada siswa kelas V SD Negeri 6 Minomartani, masih cukup terhambat, misalnya masih ada siswa yang merasa kesulitan pada saat melakukan gerakan meroda dan siswa merasa takut pada saat melakukan gerakan meroda. Kesulitan gerakan meroda dialami oleh siswa yang bertubuh gemuk. date: 2018 date_type: published institution: Fakultas Ilmu Keolahragaan department: PGSD Penjas thesis_type: skripsi citation: Gunantara, Ardika Yudha (2018) IDENTIFIKASI PERMASALAHAN PEMBELAJARAN MERODA PADA SISWA KELAS V SD NEGERI 6 MINOMARTANI. S1 thesis, Fakultas Ilmu Keolahragaan. document_url: http://eprints.uny.ac.id/58568/1/SKRIPSI%20ARDIKA%20PGSD%20PENJAS%202013.pdf