eprintid: 55308 rev_number: 10 eprint_status: archive userid: 1230 dir: disk0/00/05/53/08 datestamp: 2018-02-02 06:35:10 lastmod: 2019-01-30 15:54:43 status_changed: 2018-02-02 06:35:10 type: thesis metadata_visibility: show creators_name: Septiani, Vincentia Nur corp_creators: Adeng Pustikaningsih, M.Si. title: PENGEMBANGAN ROLL SPIN ACCOUNTING SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN AKUNTANSI PADA KOMPETENSI DASAR JURNAL PENYESUAIAN UNTUK KELAS X AKUNTANSI DI SMK KOPERASI TAHUN AJARAN 2017/2018 ispublished: pub subjects: A1 subjects: D0 subjects: eko_akuntansi divisions: fe_pend_akuntansi full_text_status: public keywords: Media Pembelajaran, Roll Spin Accounting, ADDIE. abstract: Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Mengembangkan Roll Spin Accounting sebagai media pembelajaran akuntansi pada kompetensi dasar jurnal penyesuaian untuk siswa kelas X Akuntansi di SMK Koperasi, 2) Mengetahui kelayakan media pembelajaran Roll Spin Accounting pada kompetensi dasar jurnal penyesuaian untuk siswa kelas X Akuntansi di SMK Koperasi berdasarkan validasi ahli materi, ahli media, dan praktisi pembelajaran akuntansi, 3) Mengetahui penilaian siswa terhadap media pembelajaran Roll Spin Accounting sebagai media pembelajaran akuntansi pada kompetensi dasar jurnal penyesuaian untuk siswa kelas X Akuntansi di SMK Koperasi. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan yang diadaptasi model pengembangan ADDIE (Anaysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation), namun hanya dilaksanakan hingga tahap implementasi. Validasi media dilakukan oleh ahli materi, ahli media, dan praktisi pembelajaran akuntansi. Media yang dikembangkan diujicobakan kepada 27 siswa kelas X Akuntansi 1 SMK Koperasi. Teknik pengumpulan data dalam penelitian pengembangan ini menggunakan angket. Data yang diperoleh dari angket kemudian dianalisis secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa 1) Pengembangan media pembelajaran Roll Spin Accounting memberikan manfaat pada proses belajar mengajar sehingga dapat membantu siswa untuk lebih memahami materi jurnal penyesuaian; 2) Hasil penelitian pengembangan media pembelajaran menunjukkan bahwa tingkat kelayakan media pembelajaran berdasarkan penilaian: a) Ahli Materi diperoleh rata-rata skor 4,56 yang termasuk dalam kategori sangat layak, b) Ahli Media diperoleh rata-rata skor 4,21 yang termasuk dalam kategori sangat layak, c) Praktisi Pembelajaran Akuntansi diperoleh rata-rata skor 4,33 yang termasuk dalam kategori sangat layak, 3) Penilaian siswa kelas X Akuntansi 1 SMK Koperasi diperoleh skor 4,33 yang termasuk dalam kategori sangat layak. Dengan demikian media pembelajaran Roll Spin Accounting yang dikembangkan ini sangat layak digunakan sebagai media pembelajaran akuntansi. date: 2018 date_type: published institution: Fakultas Ekonomi UNY department: Pendidikan Akuntansi thesis_type: skripsi citation: Septiani, Vincentia Nur (2018) PENGEMBANGAN ROLL SPIN ACCOUNTING SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN AKUNTANSI PADA KOMPETENSI DASAR JURNAL PENYESUAIAN UNTUK KELAS X AKUNTANSI DI SMK KOPERASI TAHUN AJARAN 2017/2018. S1 thesis, Fakultas Ekonomi UNY. document_url: http://eprints.uny.ac.id/55308/1/SKRIPSI%20FULL_14803244004_VINCENTIANURSEPTIANI.pdf