relation: http://eprints.uny.ac.id/50451/ title: PENGARUH ECONOMIC VALUE ADDED (EVA), MARKET VALUE ADDED (MVA), KEBIJAKAN DIVIDEN, DAN BETA PASAR TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2011-2015 creator: Fatin, Rachmi subject: Penelitian subject: Akuntansi description: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh: (1) Economic Value Added (EVA) terhadap Return Saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015, (2) Market Value Added (MVA) terhadap Return Saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015, (3) Kebijakan Dividen terhadap Return Saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015, (4) Beta Pasar terhadap Return Saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015, dan (5) Economic Value Added (EVA), Market Value Added (MVA), Kebijakan Dividen, dan Beta Pasar secara bersama-sama (simultan) terhadap Return Saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2011-2015 sebanyak 153 perusahaan. Pengambilan sampel mengunakan metode purposive sampling dan diperoleh sampel sebanyak 21 perusahaan. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan studi dokumentasi dan studi pustaka. Teknik analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif, uji prasyarat analisis, analisis regresi linier sederhana, dan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Economic Value Added (EVA) tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap Return Saham, (2) Market Value Added (MVA) tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap Return Saham, (3) Kebijakan Dividen berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Return Saham, (4) Beta Pasar tidak berpengaruh dan tidak signifikan terhadap Return Saham, (5) Economic Value Added (EVA), Market Value Added (MVA), Kebijakan Dividen, dan Beta Pasar secara bersama-sama (simultan) memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap Return Saham. date: 2017-07-06 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.uny.ac.id/50451/1/SKRIPSI_RACHMI%20FATIN_13812141003.pdf identifier: Fatin, Rachmi (2017) PENGARUH ECONOMIC VALUE ADDED (EVA), MARKET VALUE ADDED (MVA), KEBIJAKAN DIVIDEN, DAN BETA PASAR TERHADAP RETURN SAHAM PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2011-2015. S1 thesis, Fakultas Ekonomi.