%0 Thesis %9 S1 %A Deni Tri Yuliana, DTY %B Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta %D 2017 %F UNY:46264 %I Jurusan Pendidikan Administrasi %T PENGARUH PERHATIAN SISWA DAN FASILITAS TERHADAP HASIL BELAJAR MENGETIK (KEYBOARDING) MATA PELAJARAN OTOMATISASI PERKANTORAN SISWA KELAS X KOMPETENSI KEAHLIAN ADMINISTRASI PERKANTORAN SMK NEGERI 2 MAGELANG %U http://eprints.uny.ac.id/46264/ %X Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) pengaruh perhatian siswa terhadap hasil belajar mengetik (keyboarding) Mata Pelajaran Otomatisasi Perkantoran Siswa Kelas X Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran SMK Negeri 2 Magelang, (2) pengaruh fasilitas terhadap hasil belajar mengetik (keyboarding) Mata Pelajaran Otomatisasi Perkantoran Siswa Kelas X Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran SMK Negeri 2 Magelang, (3) pengaruh perhatian siswa dan fasilitas secara bersama-sama terhadap hasil belajar mengetik (keyboarding) Mata Pelajaran Otomatisasi Perkantoran Siswa Kelas X Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran SMK N egeri 2 Magelang. Jenis penelitian ini adalah ex post facto , dengan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas X Kompetensi Keahlian Administrasi Perkantoran yang berjumlah 108 siswa dengan sampel 85 siwa. Pengambilan data dilakukan dengan angket dan dokumentasi. Pengujian instrumen dilaksanakan di SMK Negeri 1 Wonosari dengan jumlah 32 siswa. Teknik analisis data menggunakan uji prasyarat analisis dengan uji normalitas, uji linearitas, dan uji multikolinearitas serta uji hipotesis yang digunakan adalah analisis regresi sederhana dan analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) terdapat pengaruh positif dan signifikan Perhatian Siswa terhadap Hasil Belajar Mengetik dengan rx1y = 0,514 ; r2x1y = 0,265 ; dan thitung = 5,466 lebih besar dari ttabel sebesar 2,13, (2) terdapat pengaruh positif dan signifikan Fasilitas terhadap Hasil Belajar Mengetik dengan rx1y = 0,745; r2x1y = 0,555 ; dan thitung = 10,182 lebih besar dari ttabel sebesar 2,13, (3) terdapat pengaruh positif dan signifikan Perhatian Siswa dan Fasilitas secara bersama-sama terhadap hasil belajar mengetik dengan Ry(1,2)= 0,779 ; R2Y(1,2)=0,606 ; dan Fhitung= 63,102 lebih besar dari Ftabel sebesar 3,186. Sumbangan relatif pengaruh Perhatian Siswa sebesar 29,6% dan Fasilitas 70,4% terhadap hasil belajar mengetik. Sumbangan efektif pengaruh Perhatian Siswa 17,9% dan Fasilitas sebesar 42,6%. Kata kunci: Perhatian Siswa, Fasilitas, Hasil Belajar