TY  - THES
AV  - restricted
N2  - Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan keefektifan pembelajaran kontekstual dengan setting kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) dan saintifik terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa SMA.
Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu atau  quasi experimen. Subjek pada penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 1 Sedayu, Bantul, khususnya Kelas X MIA 1 dan Kelas X MIA 3 tahun pelajaran 2015/2016. Objek penelitian ini berupa kemampuan pemecahan masalah matematika siswa.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) pembelajaran kontekstual dengan setting koooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) efektif ditinjau dari kemampuan pemecahan masalah matematika siswa(2) pembelajaran saintifik efektif ditinjau dari kemampuan pemecahan masalah matematika siswa (3) pembelajaran kontekstual dengan setting koooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) lebih efektif dibandingkan dengan pembelajaran saintifik ditinjau dari kemampuan pemecahan masalah siswa. 

Kata kunci: efektivitas, kontekstual, NHT, saintifik, pemecahan masalah
PB  - UNY
UR  - http://eprints.uny.ac.id/44809/
M1  - skripsi
Y1  - 2016/07/25/
A1  - Solekhah, Putri
A1  - Mahmudi, Ali
TI  - EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN KONTEKSTUAL DENGAN
SETTING KOOPERATIF TIPE NUMBERED HEADS TOGETHER (NHT) DAN SAINTIFIK TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN
MASALAH MATEMATIKA SISWA SMA
ID  - UNY44809
ER  -