relation: http://eprints.uny.ac.id/41947/ title: PENGARUH PENERAPAN QUANTUM TEACHING TERHADAP HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA) SISWA KELAS III SD SE-GUGUS 2 HASANUDIN KESUGIHAN CILACAP creator: Wijayanti, Anik subject: Ilmu Pengetahuan Alam subject: Pendidikan Guru Sekolah Dasar description: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh positif dan signifikan penerapan quantum teaching terhadap hasil belajar IPA materi sifat benda padat, cair, dan gas pada siswa kelas III SD se-gugus 2 Hasanudin. Jenis penelitian ini adalah quasi eksperimen. Variabel terikat pada penelitian ini adalah hasil belajar IPA, variabel bebasnya adalah quantum teaching dan pembelajaran yang biasa dilakukan guru. Populasi pada penelitian ini adalah seluruh siswa kelas III SD yang berada di Gugus 2 Hasanudin Kesugihan. Berdasarkan teknik sampling purposive dengan nilai rata-rata ujian semester II dan cluster random sampling dengan undian didapatkan siswa SDN 2 Slarang sebagai kelompok eksperimen dan siswa SDN 4 Slarang sebagai kelompok kontrol. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan tes hasil belajar dan lembar observasi kegiatan pembelajaran quantum teaching dan guru. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah t-test untuk menguji hipotesis yang didahului dengan uji prasyarat analisis berupa uji normalitas dan uji homogenitas. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh penerapan quantum teaching terhadap hasil belajar IPA siswa kelas III SD se-gugus 2 Hasanudin. Selain itu juga terdapat perbedaan hasil belajar antara kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran menggunakan quantum teaching dan kelompok siswa yang mengikuti pembelajaran dengan pembelajaran yang biasa dilakukan guru. Hal tersebut dibuktikan dari hasil t-test pada taraf signifikansi 0,000 < 0,05. Kelompok yang mengikuti pembelajaran dengan quantum teaching memperoleh nilai rata-rata post test lebih baik yaitu sebesar 84,12 dibandingkan kelompok yang mengikuti pembelajaran yang biasa dilakukan guru memperoleh nilai rata-rata post test sebesar 64. Kata Kunci : quantum teaching, hasil belajar IPA. date: 2016-10-04 type: Thesis type: NonPeerReviewed format: text language: en identifier: http://eprints.uny.ac.id/41947/1/Anik%20Wijayanti.pdf identifier: Wijayanti, Anik (2016) PENGARUH PENERAPAN QUANTUM TEACHING TERHADAP HASIL BELAJAR ILMU PENGETAHUAN ALAM (IPA) SISWA KELAS III SD SE-GUGUS 2 HASANUDIN KESUGIHAN CILACAP. S1 thesis, PGSD.