%0 Thesis %9 S1 %A Susi Susanti, Susi %B Psikologi Pendidikan dan Bimbingan %D 2016 %F UNY:40434 %I Fakultas Ilmu Pendidikan %T IDENTIFIKASI PERMASALAHAN PELAKSANAAN LAYANAN BIMBINGAN KARIR DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA SE-KECAMATAN DEPOK %U http://eprints.uny.ac.id/40434/ %X Penelitian ini bertujuan mengidentifikasi permasalahan dalam pelaksanaan layanan bimbingan karir di SMP se-Kecamatan Depok, Sleman, Yogyakarta. Penelitian ini merupakan jenis penelitian survei. Subjek penelitian ini adalah guru bimbingan dan konseling (populasi) dan siswa kelas VIII (praportional sampling) di SMP se-Kecamatan Depok, Sleman, Yogyakarta. Metode pengumpulan data adalah skala, sedangkan instrumennya adalah skala permasalahan pelaksanaan layanan bimbingan karir untuk guru bimbingan dan konseling dan siswa. Hasil uji validitas dan uji reliabilitas. Analisis data menggunakan kuantitatif deskriptif, data yang diperoleh dihitung menggunakan rumus persentase. Hasil penelitian menunjukkan permasalahan dalam pelaksanaan layanan bimbingan karir pada faktor pelaksana layanan bimbingan karir yang sangat bermasalah menurut guru bimbingan dan konseling (25%) sedangkan menurut siswa (11,2%), faktor sarana dan prasarana yang sangat bermasalah menurut guru bimbingan dan konseling (50%) sedangkan menurut siswa (9,4%). Permasalahan lain yang sangat bermasalah menurut guru bimbingan dan konseling tidak ada. Sedangkan permasalahan lain yang sangat bermasalah menurut siswa pada faktor proses layanan bimbingan karir (22,2%), faktor peminatan dan perencanaan individual (19,4%), faktor bentuk layanan bimbingan karir (13,8%), faktor evaluasi pelaksana layanan bimbingan karir (11,2%), faktor media layanan bimbingan karir (6,8%), faktor materi layanan bimbingan karir (3,3%), dan faktor guru BK (2,7%). Kata Kunci: permasalahan, pelaksanaan bimbingan karir