@phdthesis{UNY39993, year = {2016}, school = {FIS}, title = {Implementasi Peraturan Daerah Kabupaten Sleman Nomor 19 Tahun 2001 tentang Izin Peruntukaan Penggunaan Tanah di Kabupaten Sleman}, author = {Ambar Tri Pratiwi}, abstract = {Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui implementasi peraturan daerah Kabupaten Sleman nomor 19 tahun 2001 tentang izin peruntukan penggunaan tanah di Kabupaten Sleman dan hambatan dalam mengimplementasikan peraturan daerah Kabupaten Sleman nomor 19 tahun 2001. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan pendekatan metode penelitian kualitatif. Penentuan subjek dilakukan dengan cara purposive. Subjek penelitian yaitu Kepala bidang Perizinan Pertanahan BPMP2T dan Kepala Seksi Pengawasan Pemanfaatan Tanah KPPD. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara dan dokumentasi. Pemeriksaan keabsahan data dalam penelitian ini menggunakan Cross check data. Analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan pengambilan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) implementasi peraturan daerah Kabupaten Sleman yaitu: izin peruntukan penggunaan tanah di Kabupaten Sleman sebagian besar adalah izin perubahan penggunaan tanah (IPPT) dan izin pemanfaatan tanah (IPT), Peraturan Daerah Kabupaten Sleman nomor 19 tahun 2001 hanya mengatur orang dan badan hukum yang memiliki izin penggunaan tanah, pengawasan dilakukan untuk orang dan badan hukum yang berizin. (2) hambatan yang dihadapi yaitu: sumber daya aparatur BPMP2T dan KPPD terbatas, penerbitan surat keputusan tidak sesuai waktu yang ditentukan, kurangnya sosialisasi kepada masyarakat, sanksi yang diberikan terlalu ringan. Kata Kunci: Implementasi, Izin Peruntukan Penggunaan Tanah}, url = {http://eprints.uny.ac.id/39993/} }