%K Program PSG, Efektivitas, Faktor pendukung dan penghambat, Pola pelaksanaan. %A ADI IRWANDI %X Penelitian ini mempunyai empat tujuan yaitu Pertama, bertujuan untuk mendiskripsikan pelaksanaan PSG pada DUDI. Kedua, mengetahui tingkat efektivitas pelaksanaan PSG. Ketiga, mengetahui faktor-faktor pendukung dan penghambat efektivitas pelaksanaan PSG pada DUDI. Keempat, mengetahui pola pelaksanaan PSG yang ideal pada DUDI. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Subjek penelitian ini adalah Kepala Sekolah, Komite Sekolah, Ketua Pokja Kurikulum, Ketua Pokja Prakerin, dan Perwakilan Industri Pasangan. Sedangkan objek penelitian ini yaitu Program Diklat, Sumber Daya Manusia, Fasilitas Pendidikan, Manajemen Pendidikan, Siswa, Biaya, dan Institusi Pasangan. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah angket, wawancara, dokumentasi, observasi langsung dan trianggulasi. Metode analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dengan prosentase. Berdasarkan hasil penelitian diketahui yaitu Pertama, pelaksanaan seluruh komponen PSG pada umumnya sesuai dengan ketentuan penyelenggaraan PSG. Kedua, efektivitas pelaksanaan PSG pada DUDI Jurusan Akuntansi SMK Negeri 1 Klaten ditinjau dari keterlaksanaan seluruh komponennya adalah Sangat Baik dengan persentase keterlaksanaan 80,8%. Ketiga, faktor-faktor pendukung pelaksanaan PSG pada DUDI Jurusan Akuntansi SMK Negeri 1 Klaten, yaitu kesadaran siswa sendiri, fasilitas sekolah, kesadaran dari guru, biaya, adanya kerjasama/hubungan sekolah dengan DUDI yang baik. Dan faktor penghambat pelaksanaan PSG pada DUDI Jurusan Akuntansi SMK Negeri 1 Klaten, yaitu keterbatasan mencari DUDI yang representatif, karakter siswa, biaya (perekonomian orangtua siswa), evaluasi antara SMK dengan DUDI setelah pelaksanaan prakerin belum maksimal. Keempat, pola pelaksanaan PSG yang ideal pada DUDI SMK Negeri 1 Klaten perlu ditingkatkan pada pola pelaksanaan PSG model 2. %L UNY38665 %T EFEKTIVITAS PROGRAM PENDIDIKAN SISTEM GANDA (PSG) PADA DUNIA USAHA DAN DUNIA INDUSTRI (DUDI) BIDANG KEAHLIAN AKUNTANSI SMK NEGERI 1 KLATEN %I Fakultas Ekonomi UNY %D 2016