%0 Thesis %9 S1 %A Fina Dewi, Fatma Sari %B Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam %D 2010 %F UNY:3645 %I UNY %T VALIDASI METODE PENGUJIAN LOGAM MAYOR DAN MINOR DALAM SEDIMEN SUNGAI DAN LAUT DI SEMENAN3UNG MURIA DENGAN METODE XRF (X-Ray Fluorescence) %U http://eprints.uny.ac.id/3645/ %X Penelitian ini bertujuan untuk menentukan konsentrasi logam mayor (Fe, Ca, Ti) dan logam minor (Zr, Ba, Ce) dalam sampel sedimen sungai dan laut di Semenanjung Muria serta mengetahui validitas pengujian logam mayor dan logam minor dengan metode pendar sinar-X. Analisis kualitatif dan kuantitatif dilakukan dengan menggunakan standar eksternal, yaitu multiunsur dari campuran oksida-oksida dengan bahan pengencer A1203. Analisis unsur dilakukan dengan XRF pencacah salur ganda yang dirangkaikan dengan detektor semikonduktor Si(Li). Sebagai sumber sinar-X untuk eksitasi, digunakan radioisotop Am-241 untuk menentukan Fe, Zr, Ba, Ti dan radioisotop Fe-55 untuk menentukan Ca dan Ti dalam sedimen sungai dan laut. Pengujian mutu hasil analisis menggunakan standar primer SRM (Standard Reference Material) dengan Buffalo River Sediment 8704. Parameter validitas pengujian yang diuji yaitu linieritas, batas limit deteksi, presisi dan akurasi. Kesimpulan penelitian konsentrasi logam mayor dalam sedimen sungai untuk Fe, Ca, Ti berturut-turut adalah (12,87 - 15,74) %, (0,2 - 1,2) %, (0,58 - 0,81) % dan (6,74 - 11,69) %, (0,75 - 6,89) %, (0,46 - 0,65 %) untuk laut. Konsentrasi logam minor dalam sedimen untuk Zr, Ba, Ce berkisar antara (396,58 - 468,35) ppm, (660,86 - 1512,48) ppm, (390,35 - 502,95) ppm untuk sungai dan (192,28 - 392,92) ppm, (451,39 - 1311,62) ppm, (201,87 - 351,08) ppm untuk laut. Pada penelitian ini menunjukkan bahwa uji linieritas dengan perhitungan korelasi menghasilkan r = 0,998 untuk Fe, r = 0,981 untuk Ca, r = 0,991 untuk Ti, r = 0,992 untuk Zr, r = 0,999 untuk Ba, r = 0,999 untuk Ce, sehingga kurva standar sekunder sedimen untuk masing-masing logam merupakan persamaan garis lurus. Logam Fe, Ca dan Ti mempunyai BTD berturut-turut 110 ppm, 1,1 ppm dan 5,69.10-3 ppm. tJntuk logam minor Zr, Ba, Ce mempunyai BTD berturut-turut 1,3 ppm, 1,3 ppm dan 0,28 ppm. Metode ini memberikan harga presisi < 10 % untuk logam Fe, Zr, Ba dan Ce, sedangkan untuk Ca dan Ti harga presisinya > 10 %. Akurasi untuk logam Ti, Zr dan Ce cukup baik > 85 %, sedangkan untuk Fe, Ca dan Ba akurasinya < 85 %. Status akhir kriteria penerimaan untuk pengujian tingkat akurasi dan presisi metode logam Ce diterima, logam Fe, Ca, Ti, Zr dan Ba tidak diterima. Kata kunci: validasi, sedimen, logam mayor, logam minor