%0 Thesis %9 S2 %A Ariwandini, Istining %B Program Pascasarjana %D 2012 %F UNY:36308 %I UNY %K pengembangan multimedia, motivasi, hasil belajar, koloid %T Pengembangan Multimedia Pembelajaran Kimia Materi Koloid Sebagai Upaya Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Peserta Didik SMA Negeri 1 Turen Malang %U http://eprints.uny.ac.id/36308/ %X Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengembangkan multimedia pembelajaran kimia materi koloid untuk peserta didik SMA kelas XI, (2) mengetahui kualitas mulitimedia pembelajaran yang dikembangkan, dan (3) mengetahui keefektifan penggunaan multimedia pembelajaran dalam meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang dilakukan dengan lima tahapan utama, yaitu: studi pendahuluan, desain pembelajaran, pengembangan multimedia, evaluasi dan implementasi. Multimedia yang dikembangkan divalidasi oleh seorang ahli materi dan ahli media. Subyek uji coba penelitian ini adalah peserta didik kelas XI IPA SMAN 4 Yogyakarta dan SMAN 1 Turen Malang. Uji coba satu-satu dilakukan di SMAN 4 Yogyakarta sebanyak 3 peserta didik dan uji coba kelompok kecil sebanyak 9 peserta didik. Uji lapangan dilakukan di SMAN 1 Turen Malang sebanyak 2 kelas yang terdiri dari kelas eksperimen dan kelas kontrol dengan jumlah masing-masing 37 peserta didik. Pengumpulan data dilakukan dengan lembar validasi, lembar observasi, angket dan tes hasil belajar. Teknik analisa data yang digunakan yaitu statistik deskriptif dengan teknik kategorisasi dan statistik inferensial dengan uji t. Hasil penelitian dan pengembangan ini menunjukkan sebagai berikut. (1) Pengembangan multimedia pembelajaran kimia dilaksanakan sesuai dengan prosedur pengembangan. (2) Multimedia pembelajaran kimia yang dikembangkan dinilai layak digunakan sebagai sumber belajar ditinjau dari aspek materi, desain dan tampilan media berdasarkan penilaian dari ahli materi dan ahli media dengan rata-rata skor 4,10 dengan kriteria “baik” dan rata-rata skor dari keseluruhan uji coba sebesar 3,78 dengan kriteria “baik”. (3) Pembelajaran dengan menggunakan multimedia lebih efektif meningkatkan motivasi dan hasil belajar peserta didik.