%0 Thesis %9 S1 %A Anggit, Setyo Wibowo %B Fakultas Teknik %D 2016 %F UNY:35619 %I UNY %T PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS WEBSITE PADA MATA PELAJARAN PENGELASAN DASAR DI SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN %U http://eprints.uny.ac.id/35619/ %X PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS WEBSITE PADA MATA PELAJARAN PENGELASAN DASAR DI SMK MUHAMMADIYAH PRAMBANAN ABSTRAK Oleh: Anggit Setyo Wibowo NIM. 08503242007 Penelitian ini bertujuan, (1) mendeskripsikan bagaimana proses pengembangan Media Berbasis Website Pada Mata Pelajaran Pengelasan Dasar kelas X kompetensi keahlian teknik pemesinan SMK Muhammadiyah Prambanan, (2) mendeskripsikan bagaimana kelayakan Media Berbasis Website yang dikembangkan untuk kelas X kompetensi keahlian teknik pemesinan SMK Muhammadiyah Prambanan, (3) mengetahui efektivitas Media Berbasis Website yang dikembangkan untuk kelas X kompetensi keahlian teknik pemesinan SMK Muhammadiyah Prambanan. Pengembangan media pembelajaran media berbasis website pada mata pelajaran pengelasan dasar dilakukan melalui beberapa tahap, yaitu: (1) menetapkan mata pelajaran, (2) melakukan penelitian pendahuluan, (3) pembuatan desain media wesbite, (4) pengumpulan bahan, (5) pengembangan produk awal, (6) validasi ahli, (7) revisi, (8) validasi ahli, (9) produk final, (10) uji kelas guru dan murid, (11) produk akhir media. Website http://media.anggitsw.com untuk mengakses media pembelajaran berbasis website pada pengelasan dasar.Tahap pengujian dilakukan terhadap kelayakan produk sebagai media pembelajaran. Validasi ahli dilakukan kepada dosen ahli materi dan ahli media pembelajaran untuk mendapatkan masukan saran mengenai kelayakan media dari segi materi maupun media. Pengujian kelayakan dilakukan dengan metode kuesioner kepada siswa SMK. Validasi ahli materi dengan skor 49 dan rerata skor adalah 4,1. Setelah dikonversikan dengan skala 5 menunjukkan kriteria “Baik” dengan prosentase 82%, validasi ahli media skor yang diperoleh adalah 65 dan rerata skor adalah 4,53 dengan prosentase 91%. Setelah dikonversikan dengan skala 5 menunjukkan kriteria “sangat baik”, Uji media guru Jumlah skor yang diperoleh adalah 113 dan rerata skor adalah 4,3 dengan prosentase 94%. Setelah dikonversikan dengan skala 5 menunjukkan kriteria “Sangat baik”, Uji kelompok kecil Jumlah skor yang diperoleh adalah 409 dan rerata skor adalah 3,93. Setelah dikonversikan dengan skala 5 menunjukkan kriteria “baik” dengan prosentase 78,65%. Uji kelompok besar jumlah skor yang diperoleh adalah 995 dan rerata skor adalah 3,83. Setelah dikonversikan dengan skala 5 menunjukkan kriteria “baik” dengan prosentase 75,54%. Sedangkan dalam pre-test dan post-test dengan nilai rata pre-test 48,6 dan post-test 78,3 disimpulkan bahwa media pembelajaran berbasis website layak untuk digunakan. Kata kunci : Pengembangan Media, Website, Pengelasan Dasar