%0 Thesis %9 S2 %A Fadillah, Etty Nurmala %B Program Pascasarjana %D 2015 %F UNY:28660 %I UNY %K instrumen penilaian biologi, keterampilan proses sains, keterampilan berpikir kritis %T Pengembangan Instrumen Penilaian Biologi untuk Mengukur Keterampilan Proses Sains dan Keterampilan Berpikir Kritis Siswa SMA Kelas X pada Materi Ekologi %U http://eprints.uny.ac.id/28660/ %X Penelitian pengembangan ini bertujuan untuk mengetahui: (1) karakteristik instrumen penilaian biologi untuk mengukur keterampilan proses sains dan keterampilan berpikir kritis siswa SMA kelas X pada materi ekologi.; (2) kelayakkan instrumen penilaian untuk mengukur keterampilan proses sains dan keterampilan berpikir kritis siswa SMA kelas X pada mata pelajaran biologi materi ekologi ditinjau dari karakteristik standar tes; dan (3) respon keterpakaian instrumen penilaian di sekolah berdasarkan hasil penilaian guru. Produk yang disusun berupa instrumen penilaian. Prosedur pengembangan dalam penelitian ini dengan model 4-D yang dikemukakan oleh Thiagarajan yaitu define (pendefinisian), design (perancangan), develop (pengembangan), dan disseminate (penyebarluasan). Validasi produk dilakukan oleh dua dosen ahli dan empat guru biologi SMA di Kabupaten Sleman. Uji coba terbatas dilaksanakan di SMAN 2 Ngaglik dengan jumlah 121 siswa. Uji Coba Luas dilaksanakan di SMAN 1 Godean, SMAN 1 Prambanan, dan SMAN 1 Seyegan dengan jumlah 187 siswa. Instrumen pengumpulan data yang digunakan berupa angket, wawancara, dan soal pilihan ganda beralasan. Teknik analisis data menggunakan analisis kualitatif dengan menggunakan statistik Aiken’s V dan analisis kuantitatif dengan menggunakan program QUEST. Hasil penelitian sebagai berikut: (1) karakteristik produk yang dikembangkan yaitu instrumen penilaian biologi untuk mengukur keterampilan proses sains dan keterampilan berpikir kritis siswa SMA kelas X pada materi ekologi, produk ini dicetak menggunakan kertas ukuran A4 70 gram. Instrumen penilaian biologi ini terdiri dari naskah soal dan rubrik penilaian. Naskah soal berisi: identitas siswa, petunjuk mengerjakan soal, kriteria penilaian, contoh soal, soal pilihan ganda beralasan berjumlah 35 butir yang terbagi atas 23 butir soal keterampilan proses sains dan 12 butir soal keterampilan berpikir kritis; sedangkan rubrik penilaian terdiri dari identitas, nomor, nomor soal, ide pokok, skor, dan kriteria; (2) instrumen penilaian biologi untuk mengembangkan keterampilan proses sains dan keterampilan berpikir kritis siswa SMA kelas X pada materi ekologi dikatakan layak ditinjau dari validitas isi dan empiris; dan (3) hasil respon keterpakaian produk instrumen penilaian biologi di lapangan dinyatakan dengan kriteria baik.